DPR Kecewa Persiapan Mudik
Selasa, 31 Agustus 2010 – 20:57 WIB

DPR Kecewa Persiapan Mudik
JAKARTA- Wakil Ketua Komisi V DPR Yoseph Umar Hadi menilai persiapan pemerintah menyiapkan infrastruktur jalur mudik belum maksimal. sejumlah persoalan infrastruktur hingga kini belum beres. "Saya kira dari segi infrastruktur, dalam kesiapan mudik tahun ini baru 65 sampai 70 persen," ujar Wakil Ketua Komisi V DPR Yoseph Umar Hadi kepada wartawan, Senin (31/8).
Baca Juga:
Menurut Yoseph, dari hasil Kunjungan Kerja V DPR, mulai dari Lampung, Sumatera, Jalur lintas Utara, Selatan hingga daerah Jawa Timur, masih ditemukan berbagai masalah infrastruktur yang pengerjaannya belum selesai. Di Lampung, misalnya, beberapa titik, jalan masih rusak dan belum selesai pengerjaannya.
Kondisi yang sama juga terlihat di daerah pelabuhan Merak, Banten. "Menjelang terminal Merak dan Pelabuhan Merak, pembangunan fly over yang belum selesai,diperkirakan menjadi salah satu titik krusial yang dapat menyebabkan kemacetan.Sehingga diperlukan adanya penjagaan dari petugas yang ekstra, guna mengatur lalu lintas kendaraan yang hendak masuk ke pelabuhan," ujar politisi PDIP ini.
JAKARTA- Wakil Ketua Komisi V DPR Yoseph Umar Hadi menilai persiapan pemerintah menyiapkan infrastruktur jalur mudik belum maksimal. sejumlah persoalan
BERITA TERKAIT
- Konsumsi Sayuran Meningkat Berkat Peran Perempuan Pegiat Urban Farming
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana
- Semangat Hari Kartini, Pertamina Dorong Perempuan untuk Berkarya & Salurkan Energi
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi
- Billy Mambrasar Tepis Isu Yayasannya Dapat Kemudahan Menggarap Program MBG