DPR Khawatir FIFA Jatuhkan Sanksi
Selasa, 01 Maret 2011 – 13:07 WIB
BERI PENJELASAN: Nurdin Halid menyimak setiap pertanyaan dan tanggapan para anggota Komisi X DPR dalam forum Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) di Senayan, Jakarta, Selasa (1/3). Foto: Budi/JPNN
JAKARTA -- Hari ini, FIFA akan merapatkan persoalan yang terjadi di tubuh PSSI dan penolakan terhadap Nurdin Halid sebagai ketua umumnya. Anggota Komisi X DPR RI, Zulfadli berharap jangan sampai Indonesia mendapatkan sanksi karena persoalan ini. Rekannya, Dedi Gumelar mengatakan, FIFA dan pengurusnya bukan malaikat yang tak bisa dilobi. “Katakan kepada FIFA kalau Indonesia menghargai statuta FIFA dan statute FIFA. Tapi juga kita harus menghormati aturan-aturan yang berlaku di negara ini,” kata Dedi, yang biasa dipanggil 'Miing', itu.
“Ini akan mempermalukan negara kita. Dimana martabat kita sebagai sebuah bangsa kalau mendapatkan sanksi dari FIFA?” katanya dalam forum Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) dengan Ketum PSSI Nurdin Halid dan jajaran pengurusnya di Senayan, Selasa (1/3).
Baca Juga:
“PSSI diharapkan mampu mencegah agar FIFA tak mengeluarkan sanksi,” tambah anggota Fraksi Partai Golkar tersebut.
Baca Juga:
JAKARTA -- Hari ini, FIFA akan merapatkan persoalan yang terjadi di tubuh PSSI dan penolakan terhadap Nurdin Halid sebagai ketua umumnya. Anggota
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah