DPR Minta Kementan Lakukan Terobosan yang Tidak Biasa
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Komisi IV DPR Sudin mengatakan bahwa menjaga ketersediaan produksi komoditas pertanian merupakan hal pokok dalam memperkuat ketahanan pangan nasional.
Menurut Sudin, bila berbicara tentang ketahanan pangan maka institusi yang paling bertanggung jawab ialah Kementerian Pertanian (Kementan).
Sebab, kata Sudin, tugas pokok dan fungsi utama Kementan ialah memproduksi hasil pertanian untuk kebutuhan pangan.
"Bertitik tolak pada hal tersebut maka Komisi IV DPR meminta Kementerian Pertanian melakukan terobosan meningkatkan produksi dengan menerapkan strategi yang tidak biasa," kata Sudin saat rapat kerja Komisi IV DPR dengan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo dan jajaran, Selasa (7/7).
Bukan tanpa alasan Sudin berkata demikian. Politikus PDI Perjuangan itu menyatakan bahwa peningkatan produksi di situasi sekarang memerlukan pola pikir yang tidak biasa dan out of the box.
Mulai dari perencanaan, kegiatan, program utama sampai mewujudkannya dengan dukungan anggaran yang terbatas.
Sudin mengatakan bahwa masih segar dalam ingatan bahwa setiap orang yang dipercaya menjadi menteri pertanian, selalu mencanangkan swasembada beberapa komoditas.
"Namun, hingga saat ini kita masih memperbincangkan dan mempertanyakan realisasi swasembada tersebut," ungkap Sudin.
Politikus PDI Perjuangan itu menyatakan bahwa peningkatan produksi di situasi sekarang memerlukan pola pikir yang tidak biasa dan out of the box.
- DPR Minta Kejaksaan Profesional di Sidang Praperadilan Tom Lembong
- KPK Incar Aset Anwar Sadad yang Dibeli Pakai Duit Kasus Korupsi Dana Hibah
- Siang Ini, DPR Pilih Lima Capim dan Cadewas KPK Pakai Mekanisme Voting
- Harapkan Semua Target Prolegnas 2025 Tercapai, Sultan Siap Berkolaborasi dengan DPR dan Pemerintah
- Bagaimana Cara Daftar Brigade Swasembada Pangan? Ini Penjelasan Kepala BPPSDMP Kementan
- Digitalisasi untuk Mendorong Pengembangan Pariwisata Indonesia Perlu Dilakukan