DPR Minta KLHK Tindaklanjuti Limbah PT BLG

jpnn.com, SUMATERA SELATAN - Wakil Ketua Komisi IV DPR Rusdi Masse Mappasessu meminta Direktorat Jenderal Pengelolaan Sampah, Limbah, dan B3 Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) untuk melakukan pengujian pada air sungai yang menjadi tempat pembuangan limbah PT Biota Laut Ganggang (BLG).
Hal itu dia sampaikan saat rapat seusai melakukan tinjauan lapangan dalam rangka kunjungan kerja reses Komisi IV DPR ke BLG di Pinrang, Sulawesi Selatan (Sumsel).
Dalam pertemuan tersebut, Komisi IV menghadirkan dua perwakilan masyarakat yang merasakan dampak langsung dari buangan limbah PT Biota Laut Ganggang.
Keduanya menyampaikan bahwa efek dari buangan limbah tersebut membuat udang-udang di tambak mereka mati.
Dia mengatakan dari pihak KLHK tetap melakukan pengawasan, sampai nanti keluar hasil uji lab, baru ditentukan rekomendasi.
"Pihak BLG jika tidak mengindahkan hasil pertemuan ini, maka saya selaku pimpinan akan membawa ini ke panja limbah," sebut Rusdi dalam kunjungan kerja itu, Jumat, (7/10).
Pernyataan Rusdi mendapat dukungan dari anggota Komisi IV yang turut hadir dalam kunjungan tersebut.
Anggota dari fraksi Golkar, Muhammad Salim Fakhry, meminta agar limbah buangan dari PT BLG tidak merugikan masyarakat.
Wakil Ketua Komisi IV DPR Rusdi Masse Mappasessu meminta KLHK melakukan pengujian pada air sungai yang limbah PT Biota Laut Ganggang (BLG).
- Keren! Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan
- Sarmuji: Golkar Pastikan Hadir Jika Pemerintah Ajak Diskusi Soal RUU Perampasan Aset
- Prabowo Ingin Hapus Kuota Impor, Riyono Komisi IV: Demi Memberikan Ruang Keadilan
- Hakim Terseret Kasus Suap, Legislator Minta MA Membenahi Sistem Promosi Jabatan
- Eksistensi Suap Hakim, Mafia Hukum dan Peradilan di Indonesia: Penyakit Kronik dan Upaya Penanggulangannya
- Revisi UU TNI: Menyelaraskan Ketahanan dengan Dinamika Zaman