DPR Minta Pemerintah Selesaikan Kekerasan Aceh
Senin, 09 Januari 2012 – 12:05 WIB

DPR Minta Pemerintah Selesaikan Kekerasan Aceh
JAKARTA - DPR meminta pemerintah bertindak cepat untuk mengendalikan keamanan di Nanggroe Aceh Darussalam (NAD) agar berbagai tindak kekerasan yang menelan korban sipil bisa segera diatasi. "Tim Pemantau Pemerintah Aceh harus melakukan monitoring terhadap pelaksanaan pemilu Aceh dengan sebaik-baiknya," kata Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat itu.
"Pemerintah harus menyelidiki pelaku tindak kekerasan sehingga tidak mengganggu jalannya pemilukada yang akan segera berlangsung," kata Ketua DPR Marzuki Alie di Rapat Paripurna DPR, Senin (9/1).
Khusus mengenai Tim Pemantau Pemerintahan Aceh, Marzuki mengharapkan pemerintah dapat melakukan pemantauan terhadap Pemilukada yang serentak dilakukan di Aceh dan 17 kabupaten/kota pada Februari 2012. DPR berharap agar, agar pemilukada ini akan berjalan dengan lancar sesuai dengan prinsip-prinsip demokrasi guna melahirkan pemimpin-pemimpin di Provinsi Aceh yang betul-betul dapat mengemban amanat rakyat secara adil.
Baca Juga:
JAKARTA - DPR meminta pemerintah bertindak cepat untuk mengendalikan keamanan di Nanggroe Aceh Darussalam (NAD) agar berbagai tindak kekerasan yang
BERITA TERKAIT
- Jaksa KPK Ungkap Selain Mbak Ita, Iswar Aminuddin Dapat Jatah
- Konon, ASN yang Mau Pindah ke IKN Bakal Terima Tunjangan Khusus
- Heikal Safar Puji Komitmen Mendiang Paus Fransiskus Terhadap Perdamaian Dunia
- Seluruh Pekerja yang Terlibat Dalam MBG Dapat Perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
- Rakernas IKA SKMA Bahas Rekomendasi Dukung Swasembada Pangan & Pengelolaan SDA Berkelanjutan
- Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, 863.993 Honorer Bersaing Ketat, Cek Kuotanya