DPR Nilai Tim Bayangan Nadiem Makarim Merendahkan SDM Kemendikbud
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Komisi X DPR RI Abdul Fikri Faqih merespons tim bayangan yang diungkapkan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbud Ristek) Nadiem Makarim di forum PBB.
Dia menilai apa yang disampailan Nadiem merendahkan sumber daya manusia (SDM) Kemendikbudristek.
“Dalam penjelasan Nadiem di forum tersebut sangat berlebihan dan merendahkan SDM yang ada di Kemendikbud, sehingga perlu ada penjelasan resmi ke Komisi X, terkait peran, fungsi, dan anggarannya dalam SOTK kemendikbudristek,” kata Fikri dalam keterangan pers, Selasa (27/9).
Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu menilai secara internal Kemendikbudristek perlu mengaudit sejauh mana sistem kerja dan peran tim bayangan Menteri Nadiem, terutama dalam penggunaan dan pertanggungjawaban anggaran.
Sebab, kata Anggota DPR dapil I Jawa Tengah IX itu, dalam statement Nadiem, ketua tim shadow setara dengan Direktur Jenderal (Dirjen).
Dalam konteks akselerasi transformasi teknologi dalam dunia pendidikan, Komisi X selalu mendukung.
"Kami perlu roadmap yang jelas karena kebijakan pendidikan menyangkut masa depan bangsa, penggunaan teknologi adalah tools daya dukungnya,” jelas Fikri.
Fikri mengatakan Komisi X sudah lama merekomendasi Kemendikbud Ristek untuk membuat peta jalan pendidikan.
Wakil Ketua Komisi X DPR RI Abdul Fikri Faqih merespons tim bayangan yang diungkapkan Mendikbudristek Nadiem Makarim.
- Usut Tuntas Kasus Penembakan Polisi di Solok Selatan: Menunggu Implementasi Revolusi Mental Polri
- DPR Dukung Penuh Menko Polkam Lindungi Pelajar dari Judi Online
- Cucun Hadiri Kolaborasi Medsos DPR RI dengan Masyarakat Digital di Lembang
- SHP Pemprov Bali Belum Dicoret dari Daftar Aset, Wayan Sudirta DPR Minta Penjabat Gubernur Taati Hukum
- Melly Goeslaw: Revisi UU Hak Cipta Solusi Hadapi Kemajuan Platform Digital
- Komisi III DPR Menghadapi Dilema dalam Memilih Pimpinan dan Dewas KPK, Apa Itu?