DPR Optimis RUU Keperawatan Kelar Tahun Ini
Selasa, 21 Mei 2013 – 14:52 WIB

DPR Optimis RUU Keperawatan Kelar Tahun Ini
JAKARTA - Wakil Ketua Komisi IX DPR, Nova Riyanti Yusuf alias Noriyu mengaku optimis dapat memenuhi tuntutan dari para perawat untuk menuntaskan Rancangan Undang-Undang (RUU) Keperawatan di tahun 2013. Noriyu mengatakan, DPR sudah menerima surat presiden yang mengamanatkan kepada lima menteri untuk mewakili pemerintah di dalam pembahasan RUU Keperawatan.
"Badan Musyawarah (Bamus) DPR pun telah menugaskan Komisi IX DPR untuk membahasnya bersama pemerintah," ujar Noriyu di Jakarta, Selasa (21/5).
Saat ini, sambung Noriyu, Komisi IX DPR sedang menunggu surat dari pimpinan DPR yang menegaskan hasil Bamus bahwa Komisi IX DPR ditugaskan untuk membahas RUU Keperawatan bersama dengan pemerintah.
"Komisi IX akan segera mengundang pemerintah dalam Rapat Kerja untuk segera memulai pembahasan RUU Keperawatan dengan diawali dengan penyerahan Daftar Invetarisasi Masalah oleh pemerintah," ucap politikus Partai Demokrat tersebut.
JAKARTA - Wakil Ketua Komisi IX DPR, Nova Riyanti Yusuf alias Noriyu mengaku optimis dapat memenuhi tuntutan dari para perawat untuk menuntaskan
BERITA TERKAIT
- Kasus Oknum TNI AL Bunuh Juwita, 4 Saksi Dilindungi LPSK
- 5 Berita Terpopuler: Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar, 6 Fakta Terungkap, Komitmen Tegas
- Gastroskopi, Prosedur Minimal Invasif untuk Mengatasi Gangguan Pencernaan
- Begini Tanggapan Wamenaker Soal Ramai Demo Mitra Grab
- Kunker ke Kalteng, Menhut Ungkap Pesan Prabowo Terkait Revitalisasi Usaha Kehutanan
- Ismahi Gelar Diskusi Publik Tentang Dominus Litis Dalam RUU KUHAP