DPR RI Menentang Rencana Aneksasi Israel di Tepi Barat
jpnn.com, JAKARTA - Komisi I DPR RI menyatakan sikap tegas menentang rencana aneksasi Israel di Tepi Barat Palestina.
Sikap ini disampaikan Wakil Ketua Komisi I Abdul Kharis Almasyhari.
Dia memandang aneksasi di Tepi Barat sebagai cita-cita Israel untuk memusnahkan Palestina.
"Kami menentang upaya aneksasi Israel terhadap Tepi Barat Palestina dan menolak upaya penjajahan Israel atas Palestina," ucap Abdul Kharis dalam keterangan pers di Komisi I DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (30/6).
Legislator PKS itu menyatakan bahwa komisinya mengecam aneksasi yang dilakukan Israel.
Pasalnya, tindakan tersebut dianggap bertentangan dengan hukum dan kesepakatan Internasional terutama resolusi Dewan keamanan perihal konflik Israel-Palestina.
Selain itu, Komisi I DPR RI sebagai representasi rakyat Indonesia memberikan dukungan secara konsitsten terhadap bangsa Palestina.
"Kami mendesak PBB, organisasi dan komunitas internasional untuk mengintervensi situasi krisis di Palestina dengan mengutamakan tindakan kemanusiaan," tegasnya.
Abdul Kharis Almasyhari memandang aneksasi di Tepi Barat sebagai cita-cita Israel untuk memusnahkan Palestina.
- ASN Komdigi Terlibat Judi Online Sudah Teridentifikasi Lama, tetapi Budi Arie Cuek Saja
- Dukung Langkah Prabowo Selamatkan Sritex, Komisi VII DPR Bakal Lakukan Ini
- Bupati Konsel yang Copot Camat Baito Pembela Guru Supriyani Bisa Dipidana, Ini Serius!
- Soal Kunker Perdana Prabowo ke China, Sukamta PKS Singgung Kemerdekaan Palestina
- Senada dengan Kemenaker, DPR Tak Ingin Terjadi Gelombang PHK di PT Sritex
- Rahayu Saraswati Bakal Lapor Prabowo Jika Nasib Ipda Rudy Soik Tak Jelas di Polri