DPR: Right Issue Krakatau Steel Harus Dijaga

jpnn.com, JAKARTA - DPR optimistis rigt issue Krakatau Steel (KS) berjalan baik sebagai upaya konsolidasi bisnis perusahaan.
Anggota DPR RI Komisi VI Fraksi Gerindra Andre Rosiadi mengatakan Krakatau Steel sebagai industri baja milik Indonesia, adalah Mothe Industry.
"Ini Artinya, KS harus dijaga seperti halnya China dan Rusia yang memiliki industri baja yang kuat dan besar," kata Andre Rosiadi, dalam rapat dengar pendapat bersama Kementerian BUMN, Rabu (8/6).
Oleh karena itu, lanjut Andre, privatisasi 20% saham right issu ini harus dijaga agar sukses.
"Hal ini dengan mempertimbangkan keterlibatan BUMN lain dalam pelaksanaannya," tutur Andre.
Senada dengan Harris Turino, anggota DPR RI Komisi VI dari Fraksi PDI Perjuangan.
Dia mengatakan bahwa industri baja adalah industri strategis yang harus dijaga, terlebih karena industri baja per kapita di Indonesia pun masih rendah jika dibandingkan dengan negara lain.
Harris melanjutkan bahwa rights issue yang dilakukan Krakatau Steel bisa jadi tidak laku di tengah pasar yang belum stabil, apalagi ditambah dengan isu kenaikan suku bunga di Amerika Serikat.
Dukungan dari politikus Senayan mengalir agar right issue Krakatau Steel (KS) berjalan lancar.
- Mbak Puan Sentil Israel soal Serangan di Palestina
- Bamsoet Prihatin Muruah Pengadilan Rusak Akibat Rentetan Kasus Melibatkan Hakim
- Krakatau Steel Bantu Warga Cilegon Mendapatkan Sumber Air yang Lebih Pasti
- Sarmuji: Golkar Pastikan Hadir Jika Pemerintah Ajak Diskusi Soal RUU Perampasan Aset
- Prabowo Ingin Hapus Kuota Impor, Riyono Komisi IV: Demi Memberikan Ruang Keadilan
- Hakim Terseret Kasus Suap, Legislator Minta MA Membenahi Sistem Promosi Jabatan