DPR Segera Tuntaskan Nasib Honorer K2 yang Tidak Lulus Tes
jpnn.com - JAKARTA - Masalah honorer kategori dua (K2) yang tidak lulus tes akan diselesaikan dalam panja Komisi II DPR RI. Menurut Bambang Riyanto, anggota Komisi II DPR RI, dalam panja nanti akan dibahas berbagai permasalahan K2 termasuk mekanisme pengangkatannya menjadi CPNS.
"Panja Komisi II sudah terbentuk dan akan dibahas detail-detailnya. Yang pasti Komisi II berharap seluruh honorer K2 yang tidak lulus tes dan memenuhi syarat akan diangkat CPNS tanpa tes," kata Bambang kepada JPNN, Minggu (12/4).
Dia menyebutkan, permintaan pemerintah agar K2 yang tidak lulus dalam seleksi tahun 2015 ini diberhentikan, menjadi salah satu agenda pembahasan.
"Kami sudah meminta Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) untuk mempertimbangkan kembali dan memperhatikan catatan dan pendapat anggota Komisi II yang disampaikan dalam raker beberapa hari lalu. Jadi jangan langsung diberhentikan saja," bebernya.
Tentang nasib honorer K2 yang tidak lulus tes CPNS 2015, Bambang mengatakan, akan diputuskan dalam panja DPR dan pemerintah.
"Kita bahas nanti, tapi mudah-mudahan hanya seleksi administrasi saja dan tidak dites lagi," tandas politikus Gerindra ini. (esy/jpnn)
JAKARTA - Masalah honorer kategori dua (K2) yang tidak lulus tes akan diselesaikan dalam panja Komisi II DPR RI. Menurut Bambang Riyanto, anggota
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pj Gubernur PBD Ingatkan ASN Agar Tidak Bermental Seperti Bos yang Minta Dilayani
- Sampaikan Orasi Ilmiah di Untirta, Mendes PDT Minta Sarjana Balik ke Desa
- Prabowo Tegaskan Indonesia Mendukung Perdagangan Terbuka dan Adil
- Mentras Iftitah Bersilaturahmi ke Eks Mentrans AM Hendropriyono
- Ini Upaya Propan Raya dan LPJK dalam Perlindungan Gedung dari Kebakaran
- Mendikdasmen Beri Sinyal Ada Regulasi Baru Penempatan Guru PPPK, Hamdalah