DPR Serahkan Surat Hasil Paripurna pada Jokowi

jpnn.com - JAKARTA - Ketua DPR Setya Novanto mengungkapkan parlemen sudah mengirimkan surat pada Presiden Joko Widodo terkait hasil paripurna yang menyetujui Komjen Budi Gunawan sebagai kapolri.
Ini disampaikannya saat akan bertandang ke ruang kerja Kepala Staf Kepresidenan Luhut Panjaitan di Gedung Bina Graha kompleks Istana Negara, Jakarta, (15/1).
"Ini semua sudah kita putuskan dan hasil sidang sudah kita kirim kepada Pak Presiden," kata Setya.
Saat ditanya kemungkinan presiden akan tetap melantik Budi, Setya enggan menjawabnya. Setya pun enggan diminta pendapatnya terkait status Budi yang kini juga menjadi tersangka kasus gratifikasi di KPK.
"Kita kan menghormati KPK. Kita menghargai itu silahkan prosesnya disana, DPR hanya memproses berdasarkan mekanisme yang ada," tandas Setya. (flo/jpnn)
JAKARTA - Ketua DPR Setya Novanto mengungkapkan parlemen sudah mengirimkan surat pada Presiden Joko Widodo terkait hasil paripurna yang menyetujui
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Besok Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, Honorer Belum Bisa Cetak Kartu Ujian
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Didukung Dedi Mulyadi hingga Wamendikdasmen, BPN Justru Kalah Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung
- Tokoh Masyarakat Papua Dukung Aparat Tindak Tegas OPM
- Aktivis KNPI Jakarta David Hamka Minta Gubernur Pramono Optimalkan Peran Pemuda Cegah Tawuran
- Waspada Hujan Hari Ini di Sejumlah Wilayah di Indonesia