DPR Siap Temui Delegasi Massa Aksi 313

jpnn.com, JAKARTA - Forum Umat Islam (FUI) berencana menggelar demonstrasi pada Jumat, 31 Maret 2017, atau aksi 313.
Aksi itu untuk menuntut agar terdakwa penodaan agama Basuki Tjahaja Purnama diberhentikan sementara dari jabatannya sebagai gubernur DKI Jakarta.
Wakil Ketua DPR Fadli Zon mengatakan, demonstrasi itu hal yang biasa.
"Itu tidak terpisahkan dari demokrasi Indonesia. Jadi, kalau mau demonstrasi ada aturannya," kata Fadli di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (29/3).
"Yang penting bisa berjalan dengan tertib dan damai," timpal wakil ketua umum Partai Gerindra itu.
Dia mengatakan, DPR terbuka bila ada perwakilan demonstran nanti ingin menyampaikan aspirasinya.
Menurut Fadli, DPR sudah biasa menerima perwakilan dan aspirasi yang disampaikan demonstran.
"Saya kira bisa diterima. Setiap ada demonstrasi, ada delegasi yang masuk kami terima mestinya," ujar Fadli.
Forum Umat Islam (FUI) berencana menggelar demonstrasi pada Jumat, 31 Maret 2017, atau aksi 313.
- Fadli Zon Minta Bamus Betawi Rapatkan Barisan Kembangkan Budaya Jakarta
- PFN Gelar Pelepasan Delegasi Camp Broadway Indonesia Menuju The New York Pops
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Fadli Zon Mengenang Pertemuan Terakhir dengan Titiek Puspa
- Titiek Puspa Meninggal Dunia, Fadli Zon Turut Berduka
- Tarif Trump Ancam Ekspor, HKTI Dorong Pemerintah Lindungi Petani