DPR Sudah Siap Menyambut Pimpinan Baru dari PDIP
Terkait komunikasi dengan PDIP mengenai siapa yang akan menjabat kursi pimpinan DPR, Novanto menegaskan, pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada mekanisme partai berlambang banteng moncong putih itu.
”Kita serahkan pada PDIP, kita serahkan kepada Ibu Megawati, saya sudah sampaikan ke beliau. Silakan kalau memang jadi hal-hal terbaik mudah-mudahan semua bisa kerjasama dengan pimpinan-pimpinan lain. Kita butuh kerja sama yang baik antara pimpinan dan fraksi-fraksi lain,” tutur Novanto.
Wakil Ketua DPR Fadli Zon malah lebih gamblang lagi mengatakan bahwa awal tahun 2017 ini sudah ada pimpinan DPR baru dari PDIP.
Menurutnya, pembahasan revisi UU MD3 tidak butuh waktu lama karena hanya ada dua pasal yang akan direvisi sehingga bisa rampung sesuai target yang disepakati.
”Cukup lah kan cuma dua pasal doang. Nggak ada masalah saya lihat. Kan cuma masalah teknis, prinsipnya kan sudah,” ujar Fadli kepada wartawan kemarin.
Sementara politikus PDIP Masinton Pasaribu mengatakan, partainya telah memiliki satu nama bakal diplot menjadi pimpinan baru DPR.
Kader itu terpilih dari berasal 109 anggota fraksi di DPR melalui mekanisme penyaringan di internal DPP PDIP. ”Semua 109. Semua Anggota fraksi lah.
Semua anggota fraksi dijaring, kemudian dilakukan penyaringan oleh DPP,” kata Masinton kemarin.
JPNN.com - Fraksi-fraksi di DPR tampaknya sudah bersepakat di belakang layar untuk meloloskan revisi UU MD3 dan memberikan jatah satu kursi
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum
- Hasto Tuding Ara Main SARA soal Pramono-Rano Didukung Anies, Prabowo Pasti Tak Suka
- Jelang Pencoblosan Pilkada, PDIP Jatim Minta Cakada Bisa Ikut Mengawal Suara
- Hasto Mendengar Informasi Bakal Dijadikan Tersangka di Kasus Absurd
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies
- Pramono Dinilai Samarkan Dukungan PDIP dan Megawati karena Faktor Ahok