DPR Tak Tahu, Sidang Teroris Didanai AS
Senin, 05 Maret 2012 – 14:28 WIB
JAKARTA - Wakil Ketua Komisi I DPR, Tubagus Hasanuddin mengatakan hingga saat ini DPR belum menerima informasi resmi perjanjian kerjasama Pemerintah RI dengan Amerika Serikat (AS) tentang pengamanan jalannya persidangan kasus teroris di Indonesia.
"Setahu saya, Komisi I DPR, belum pernah menerima informasi resmi dari pemerintah soal perjanjian kerjasama RI-Amerika Serikat soal pengamanan sidang teroris," kata Tubagus Hasanuddin, di gedung DPR, Senayan Jakarta, Senin (5/3).
Menurut politisi Partai PDI-P itu, kerjasama RI dengan As hanya menyangkut bantuan teknis dan pelatihan penanggulangan teroris. Tidak sampai pada kerjasama bantuan pengamanan sidang-sidang teroris di pengadilan.
"Saya katakan begitu karena sesungguhnya aparat dalam negeri sendiri dalam posisi kuat dan mampu memberikan jaminan dan pelayanan pengamanan dalam penyelenggaraan persidangan kasus teroris," tegas Hasanuddin.
JAKARTA - Wakil Ketua Komisi I DPR, Tubagus Hasanuddin mengatakan hingga saat ini DPR belum menerima informasi resmi perjanjian kerjasama Pemerintah
BERITA TERKAIT
- KPU Diminta Sempurnakan Sirekap Sebelum Digunakan Untuk Pikada 2024
- Ini Penyebab Pelabuhan Tanjung Carat di Banyuasin Gagal Dibangun
- Dukungan Besar Pedagang Pasar Wadung Asri Sidoarjo Memperkuat Peluang Kemenangan Khofifah
- Ibas Soroti Isu Kekerasan Seksual: KIta Harus Speak Up, Waspada, dan Berani Melapor
- Debat Pilkada Batam Penting Untuk Mengomunikasikan Rencana Pembangunan
- Surat Suara Sudah Diterima, KPU Kota Serang Segera Sortir