DPR: Tindak Tegas Biar Kapok

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Daniel Johan mendukung langkah tegas aparat penegak hukum terhadap pada bandar narkotika. Termasuk tindakan tegas Badan Narkotika Nasional (BNN) yang menembak mati seorang bandar narkotika di Kalimantan Barat (Kalbar), Senin (20/3).
Menurut Daniel, narkotika sudah menjadi masalah akut dan darurat di Kalbar. Karenanya, ujar Daniel, sikap tegas dari aparat berwenang sangat dibutuhkan agar menimbulkan efek jera.
"Kami mengapresiasi tindakan tegas tersebut, tinggal kita memastikan bahwa yang ditindak adalah benar-benar pengedar dan pemasok," kata Daniel menjawab JPNN.com, Rabu (22/3).
Legislator daerah pemilihan Kalbar itu menjelaskan narkoba sudah sangat merusak dan akan mewarisi masa depan yang suram buat Bumi Khatuliswa maupun Indonesia.
“Kita tidak bisa membiarkan masa depan Kalbar dan Indonesia hancur hanya karena ketamakan para bandar narkoba. Ini harus kita berantas dan nyatakan perang terhadap narkoba," katanya.
Daniel juga mempertanyakan seringnya narkoba lolos di perbatasan Indonesia-Malaysia hingga diedarkan ke Kalbar.
Menurut Daniel, segala kemungkinan bisa saja menjadi penyebab. Misalnya, kurang jelinya aparat maupun minimnya peralatan pendeteksian dini, oknum yang diduga bermain, hingga canggihnya modus para bandar dalam melakukan penyelundupan barang laknat itu.
“Segala kemungkinan bisa saja. Fakta lolos melulu dan berulang," ungkap Daniel yang kini menjawab Wakil Ketua Komisi IV DPR itu.
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Daniel Johan mendukung langkah tegas aparat penegak hukum terhadap pada
- Arus Mudik Lebaran Lancar, Anggota DPR Apresiasi Kerja Keras Korlantas Polri
- Bea Cukai Teluk Bayur Tunjukkan Komitmen Berantas Narkotika Lewat Sinergi Antarinstansi
- Fauzi Amro Lepas Rombongan Mudik Gratis SAFA ke Sumsel
- KAI Daop 8 Tes Narkoba Kepada 100 Pekerja, Ini Hasilnya
- Verrell Bramasta: Pendidikan Adalah Kunci untuk Menciptakan Generasi Unggul
- Oknum Polisi Jadi Bandar Narkoba, Bripka Khairul Yanto DPO