DPR Tolak Hibah Lahan Kemayoran, Ahok: Asian Games Batal, Emang Gue Pikirin
jpnn.com - JAKARTA - DPR menolak hibah lahan Kemayoran karena tidak setuju pemanfaatan Wisma Atlet sebagai rumah susun bagi masyarakat berpenghasilan rendah. Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengaku, tidak peduli apabila Asian Games 2018 batal terselenggara karena hal itu.
“Kalau Kemayoran enggak mau kasihkan pada kami, ya sudah lupakan sajalah. Asian Games batal emang gue pikirin,” kata Ahok, sapaan Basuki, di Balai Kota, Jakarta, Jumat (4/12).
Ahok menduga, penolakan hibah lahan di Kemayoran oleh DPR karena ada pengaruh dari Pusat Pengelolaan Komplek (PPK) Kemayoran. Bahkan, ia merekomendasikan pemecatan terhadap Direktur Utama PPK Kemayoran.
“Kalau saya Setneg, gue pecatin Dirut PT Kemayoran. Ngasih buat rakyat enggak boleh, maunya komersil, itu enggak bener,” ungkap mantan Bupati Belitung Timur ini.
Sementara, Wakil Ketua DPRD DKI Mohamad Taufik mengatakan, Asian Games harus tetap terselenggara. Pasalnya, ajang itu merupakan event nasional.“DKI hanya ketumpangan tuan rumah,” ujar Taufik. (gil/jpnn)
JAKARTA - DPR menolak hibah lahan Kemayoran karena tidak setuju pemanfaatan Wisma Atlet sebagai rumah susun bagi masyarakat berpenghasilan rendah.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Akademi Persib Cimahi & 8 Pemain Terbaik Terbang ke Gothia Cup 2025 di Swedia
- Ancelotti Bicara Soal Kondisi Mbappe: Masa Buruknya akan Segera Berakhir
- Thiago Motta Puji Performa Khepren Thuram di Juventus
- Gagal Juara China Masters 2024, Jonatan Christie Merasa Ada yang Mengganjal
- Jonatan Christie Tumbang, Trofi China Masters 2024 Milik Anders Antonsen
- Live Streaming Final China Masters 2024 Jojo Vs Antonsen, Sekarang!