DPR Tunda Pemilihan Capim KPK, Jokowi: Sabar Aja
jpnn.com - JAKARTA- Presiden Joko Widodo tidak mempermasalahkan sikap Komisi III DPR yang masih menunda proses pemilihan capim Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Ia meyakini pemilihan akan segera dilakukan.
"Sabar, wong belum diputuskan. Jangan tanya ke saya. Tanya ke plenonya," ujar Jokowi, sapaan Joko Widodo di Jakarta, Kamis (26/11).
Menurut Jokowi, tugas pemerintah sudah selesai terkait pembentukan pansel KPK dan penentuan calonnya. Sehingga, saat ini tinggal menunggu keputusan DPR. Meski, Rabu malam kemarin Komisi III menggelar rapat pleno untuk menunda pemilihan tersebut.
Jokowi juga tidak mempermasalahkan kemungkinan DPR tidak menerima sepenuhnya nama calon yang diberikan pemerintah. Pasalnya, ada beberapa nama yang dipermasalahkan komisi.
" Yang paling penting memang menurut UU, DPR memilih lima dari 10 nama yang diajukan. Pansel kan tugasnya hanya memilih," tegas Jokowi. (flo/jpnn),
JAKARTA- Presiden Joko Widodo tidak mempermasalahkan sikap Komisi III DPR yang masih menunda proses pemilihan capim Komisi Pemberantasan Korupsi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Soal Diskon 50 Persen Tarif Listrik, Bahlil Pastikan Tidak Diperpanjang: 2 Bulan Saja
- Waka MPR Eddy Soeparno Dukung Penuh Anak Muda Mengampanyekan Lingkungan Bersih
- Pengisian DRH NIP PPPK Gaduh, 2 Dokumen Hilang di Kolom SSCASN, BKN Bersuara
- Iftitah Ajak Kadin Ikut Menciptakan Multiple Epicentrum di Kawasan Transmigrasi
- Bayan Peduli Gandeng DoctorSHARE Beri Pelayanan Kesehatan di Area Padat Penduduk
- Megawati Ultah ke-78, Kader PDIP Kasih Kado Berupa Gerakan Menaman Pohon