DPRD Dilantik, Aparat-Mahasiswa Bentrok

jpnn.com - JAMBI - Pelantikan dan pengucapan sumpah janji anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jambi periode 2014-2019 dilakukan kemarin. Pelantikan diwarnai aksi unjuk rasa mahasiswa yang tergabung dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) di depan kantor gubernur Jambi.
Pendemo sempat bentrok dengan aparat kepolisian. Hal tersebut berawal ketika sejumlah mahasiswa mencoba menerobos hadangan aparat kepolisian yang mengamankan jalannya rapat paripurna pengambilan sumpah jabatan anggota DPRD.
Pendemo menuntut komitmen anggota DPRD Provinsi Jambi yang baru dilantik, untuk memperjuangkan kepentingan masyarakat. "Kami ingin bertemu dengan wakil rakyat langsung," kata Kaharuddin, dalam orasinya.
Selain itu, pendemo juga menolak kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM). Karena dinilai akan meningkatkan kemiskinan. Pendemo juga menolak RUU Pilkada, karena dianggap rentan terjadinya money politik.
Selain itu, pendemo juga meminta Pergub Batubara yang telah disahkan untuk ditegakkan sesuai Pergub Nomor 18 tahun 2013. Meskipun demikian, mereka tetap dilarang untuk masuk.
Keteganganpun terjadi ketika mahasiswa berusaha mendekat ke lokasi gedung DPRD, bentok pun tak bisa dihindari. Akibatnya tiga orang pendemo diamankan aparat kepolisian.
Meskipun demikian, pelantikan dan pengambilan sumpah janji 55 anggota DPRD terpilih tetap terlaksana dengan baik. Yang menjadi Ketua DPRD sementara adalah Hj Sofia Joesoef, dan Wakil Ketua adalah Zoerman Manaf.
Gubernur Jambi, H Hasan Basri Agus (HBA) ketika dikonfirmasi sejumlah wartawan usai pelantikan mengatakan, proses pergantian anggota DPRD berjalan dengan sukses dan tidak ada satu hal apapun. "Kalau ada permasalahan dan hal-hal yang lainnya, tentunya akan diselesaikan," pungkasnya.
JAMBI - Pelantikan dan pengucapan sumpah janji anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jambi periode 2014-2019 dilakukan kemarin.
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman
- Gereja Katedral Bandung Gelar Misa Khusus Wafatnya Paus Fransiskus
- Pembangunan Jateng 2026 Diarahkan untuk Penopang Swasembada Pangan