DPRD DKI Minta Oknum ASN yang Pakai Data PPSU untuk Pinjol Dipecat

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi E DPRD DKI Jakarta Ima Mahdiah meminta agar oknum ASN Kelurahan Kelapa Gading Barat yang menggunakan data para Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) untuk pinjaman online supaya dipecat.
Menurut Ima, peristiwa tersebut merupakan tindakan tidak terpuji yang dilakukan oleh seorang ASN.
Dia berharap oknum ASN tersebut dipecat agar menimbulkan efek jera terhadap jajaran Pemprov DKI yang lain.
"Saya meminta untuk oknum tersebut dipecat karena sudah menyalahgunakan jabatannya untuk keuntungan pribadinya,” ucap Ima saat dihubungi, Senin (10/7).
Selain itu, Sekretaris Fraksi PDIP DPRD DKI ini juga meminta Inspektorat agar memeriksa seluruh ASN pasca-peristiwa pemerasan dan penggunaan tersebut.
"Saya juga meminta inspektorat untuk mengecek ke seluruh pejabat Pemprov apakah ada kasus yang sama seperti ini atau tidak," kata dia.
Ima menduga kejadian itu merupakan satu dari beberapa fenomena lain yang belum terungkap di lingkungan ASN Pemprov DKI.
Sebelumnya, petugas PPSU mengaku dipaksa oleh oknum ASN Kelurahan Kelapa Gading Barat untuk meminjam uang ke pinjol dengan data pribadi mereka.
Ima Mahdiah meminta agar oknum ASN Kelurahan Kelapa Gading Barat yang menggunakan data para Petugas PPSU untuk pinjaman online supaya dipecat.
- Guntur Romli PDIP Heran Putusan Gugatan Tia Rahmania Baru Ramai Sekarang: Ini Ada Apa?
- Menang Gugatan atas PDIP, Tia Rahmania: Saya Bersyukur karena Terkait Nama Baik
- Bersaksi di Persidangan, Wahyu Mengaku Tak Punya Bukti Terima Uang dari Hasto
- Perjalanan Gemilang 62 Tahun TASPEN: Ini Sederet Inovasi dan Transformasi Layanan
- Terungkap di Sidang, Saksi Tak Tahu Hasto Menyuap dan Merintangi Penyidikan
- Hasto Kristiyanto Merasa Jadi Korban Pemerasan dalam Sidang PAW Harun Masiku