Dr Richard Harris Beri Pernyataan Soal Penyelamatan Gua Thailand
Dr Richard Harris dan rekan penyelamnya Craig Challen telah mengeluarkan pernyataan mengucapkan terima kasih atas dukungan dan selamat yang disampaikan mereka, setelah berhasil menyelamatkan 12 remaja Thailand dan pelatihnya dari gua.
Harris yang adalah seorang dokter asal Adelaide (Australia Selatan) menjadi orang terakhir yang keluar dari gua setelah keberhasilan operasi penyelamatan yang berlangsung selama tiga hari.
Dia ditugaskan untuk memeriksa kesehatan bagi para remaja tersebut dan menentukan urutan siapa saja yang harus diselamatkan.
"Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada semua orang atas pesan dukungan yang kami terima menyusul keberhasilan operasi yang dilakukan tim dan Royal Thai Navy SEAL," bunyi pernyataan yang dikeluarkan oleh Jasa Layanan Ambulans Australia Selatan tersebut.
"Hasil yang baik yang dicapai di luar dugaan kami semua ketika kami pertama kali terlibat dalam operasi."
"Kami merasa tersanjung bisa memberikan bantuan keahlian dan pengalaman untuk membantu operasi internasional yang dipimpin oleh pemerintah Thailand."
Hari Rabu, dilaporkan bahwa Dr Harris sudah mendapat pemberitahuan bahwa ayahnya meninggal tidak lama setelah operasi selesai dilakukan.
Dr Richard Harris dan Craig Challen termasuk dalam 20 orang Australia yang terlibat usaha bantuan yang dipimpin Thailand tersebut.
- Inilah Sejumlah Kekhawatiran Para Ibu Asal Indonesia Soal Penggunaan Media Sosial di Australia
- Dunia Hari ini: Trump Bertemu Biden untuk Mempersiapkan Transisi Kekuasaan
- Dunia Hari Ini: Penerbangan dari Australia Dibatalkan Akibat Awan Panas Lewotobi
- Dunia Hari Ini: Tabrakan Beruntun Belasan Mobil di Tol Cipularang Menewaskan Satu Jiwa
- Korban Kecelakaan WHV di Australia Diketahui Sebagai Penopang Ekonomi Keluarga di Indonesia
- Trump Menang, Urusan Imigrasi jadi Kekhawatiran Warga Indonesia di Amerika Serikat