Drainase Buruk, Amplas dan Belawan Macet
Minggu, 14 Oktober 2012 – 13:50 WIB

Drainase Buruk, Amplas dan Belawan Macet
Genangan air di sepanjang Jalan Sisingamangaraja mengakibatkan kemacetan hingga belasan kilometer. Mulai Jalan Tritura mendekati simpang Titi Kuning hingga taman Rivera Medan, perbatasan Kota Medan dengan Deliserdang.
Baca Juga:
Uniknya, sepanjang jalan tersebut traffic light padam, sedangkan petugas yang berjaga bisa dihitung dengan jari. Petugas kepolisian yang berjaga ada di perisimpangan Mariendal-Jalan Tritura, di depan SPBU dan Terminal Amplas. Sedangkan di sejumlah titik lainnya tak ada penjagaan petugasan satuan lalu-lintas dari kepolisian maupun dari Dinas Perhubungan.
Parahnya, di pintu keluar tol Amplas terjadi kemacetan panjang hingga ke dalam ruas tol dikarenakan banjir dan pengendara yang hendak masuk ke Jalan Sisingamangaraja tak bisa, dikarenakan sudah terjadi penumpukan kendaraan di Jalan Sisingamangaraja ke arah inti Kota Medan. Kondisi diperparah sepanjang fly over Amplas dipenuhi kendaraan dan macet.
Kemacetan panjang itu terjadi mulai pukul 16.00 WIB hingga pukul 19.00 WIB, terurainya kemacetan setelah genangan air di Jalan Sisingamangaraja depan PT Bisma Niaga Lestari mulai surut, dan dibaginya jalan arah Kota Medan ke Tanjungmorawa, sehingga kendaraan dari arah Tanjungmorawa menuju Kota Medan bisa menghindari banjir di depan PT Bisma Niaga Lestari.
MEDAN- Anomali cuaca dan buruknya sistem drainase di Kota Medan, akibatkan sejumlah ruas jalan digenangi air dan macet hingga belasan kilometer selama
BERITA TERKAIT
- 297 PPPK Tapin Dilantik, Bupati Yamani Beri Pesan Begini
- Agus Ungkap Progres Perbaikan Sistem Transfer Bank DKI
- Ayah & Anak Meninggal Akibat Kebakaran di Kedung Rukem Surabaya
- Jadi Tersangka Korupsi, ASN Kendari Masih Bisa Berpose Begini
- Diduga Korupsi APBDes Rp 1,3 Miliar, Eks Kades Kelumpang Buron
- Eks Direktur RSD Madani Pekanbaru Tersangka Kasus Penipuan Proyek Rp2,1 Miliar