Drama Juga
Oleh: Dahlan Iskan
jpnn.com - YANG paling membuat Joe Biden lempar handuk adalah: tidak banyak lagi yang mau menyumbang untuk kampanyenya.
Sejak kalah debat capres lawan Donald Trump lalu, seruan agar Biden undur diri memang meluas.
Awalnya Biden bersikeras tetap nyapres, tetapi arus dana masuk turun drastis. Tanpa dana yang cukup tidak mungkin bisa menang.
Waktu terlalu mepet bagi siapa pun untuk menggantikan Biden. Pilpresnya tinggal tiga bulan lagi.
Maka tidak ada pilihan lain bagi Demokrat kecuali memajukan Wakil Presiden Kamala Harris sebagai capres.
Sebenarnya ada tokoh Demokrat yang bisa mengalahkan Trump dengan lebih mudah: Michelle Obama. Istri Presiden Barack Obama.
Publik Amerika tahu kualitas Michelle. Juga menyukainya. Tidak kalah hebat dengan Obama. Namun, Michelle tidak mau. Atau belum mau.
Dukungan untuk Kamala Harris pun terus mengalir. Nama-nama yang selama ini disebut sebagai pengganti Biden sudah mendukung Harris.
YANG paling membuat Joe Biden lempar handuk adalah: tidak banyak lagi yang mau menyumbang untuk kampanyenya. Donald Trump mendapat angin.
- Dunia Hari Ini: Amerika Mengatakan Ada Kemajuan Dalam Mediasi Gencatan Senjata Israel-Hamas
- Dansa 90
- Kurs Rupiah Hari Ini Makin Melorot Efek Kebijakan Trump
- Foto Pimpinan
- Indonesia Jadi Anggota BRICS, Marwan Cik Asan: Ini Langkah Strategis!
- Pernyataan Penasihat Kapolri Dianggap Bisa Kikis Kepercayaan Masyarakat ke Polisi