Dramatis! Mandi Darah, Polisi Didor Polisi
Setelah Samsul Rizal terjatuh akibat terkena tembakan, ternyata di tim lain juga melakukan penembakan kepada Ilham. Soalnya, saat hendak ditangkap Ilham juga melarikan diri dengan cara nekat melompat dari lantai lima hotel ternama tersebut. Dramatis, saat sampai di dasar hotel dan kaki kirinya patah, Ilham masih berupaya meloloskan diri.
Meski sudah diberikan tembakan peringatan dari tim Dit Res Narkoba Polda Sulteng, tersangka Ilham tetap berusaha kabur. Dor! peluru pun bersarang di betis sebelah kiri Ilham. Insiden pengejaran dan penembakan kepada Brigadir Samsul Rizal dan Ilham tersebut berakhir, sekitar pukul 00.30 wita.
“Memang sudah dalam rencana, saya akan melakukan tes urine kepada semua anggota Polres Palu dan polsek-polsek di Kota Palu. Tapi, untuk hari dan waktunya saya tidak bisa pastikan karena akan melakukan secara tiba-tiba,”tegas Christ Reinhard Pusung mantan Kapolres Toli-toli ini.
Usai keduanya mandi darah akibat ditembak, tim Dit Res Narkoba Polda Sulteng dengan menggunakan mobil patroli Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Palu membawa keduanya ke RS Bhayangkara Palu. Dari dua pelakunya, tersangka Ilham yang parah dan akhirnya di rujuk ke RSU Anutapura Palu untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut. (fcb/jpnn)
Brigadir Polisi Samsul Rizal telah merusak citra Polri. Selasa (24/1) dini hari kemarin, Samsul tertangkap tangan dalam operasi penggerebekan narkoba
Redaktur & Reporter : Adek
- Tersangka Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan Bakal Dijerat Pasal Berlapis
- Kasus Polisi Tembak Polisi, Kompolnas Temukan Fakta Ini di Lokasi
- Kasus Polisi Tembak Polisi, Ini Permintaan Walhi kepada Kapolri
- Ombudsman Minta Polda Sumbar Ungkap Motif Kasus Polisi Tembak Polisi Secara Transparan
- Lemkapi Sebut Perbuatan AKP Dadang Telah Menurunkan Muruah Kepolisian
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Terbaru Polisi Tembak Polisi, Diduga Pembunuhan Berencana, Kapolri Beri Perintah Tegas