Drivel Ojol Ini Berbohong Jadi Korban Klitih, Simak Pengakuannya di Hadapan Polisi

Drivel Ojol Ini Berbohong Jadi Korban Klitih, Simak Pengakuannya di Hadapan Polisi
AK alias Rama yang berbohong menjadi korban klitih karena takut istri. Foto: Humas Polres Sleman

jpnn.com, YOGYAKARTA - Seorang driver ojek online atau ojol berinisial AK alias Rama (25) sudah membuat pengakuan palsu dan membuat heboh warga Yogyakarta. Dia mengaku menjadi korban kejahatan jalanan atau tenar dengan sebutan klitih pada 13 April 2022.

Namun, ternyata dia tidak menjadi korban klitih. Dia terpaksa berbohong agar tidak dimarahi istrinya.

Dirreskrimum Polda DIY Kombes Ade Ary Syam Indriadi mengatakan AK berbohong kepada istrinya agar tidak kena marah karena tidak bekerja melainkan pesta minuman keras bersama teman-temannya. 

"Kami tegaskan bahwa karena takut dimarahi istri kalau tidak bekerja, inilah yang menjadikan AK membuat berita bohong," ujar Ade sebagaimana dikutip dari JPNN Jogja, Minggu (17/4).

AK pun mengakui kebohongannya itu di hadapan polisi. Dia mengaku tidak bekerja dan berkumpul dengan driver ojol lainnya. 

"Saya tidak mengetahui bahwa ternyata saya ditanya dan difoto. Lalu malamnya diberitahu saya diunggah di beberapa akun media sosial," ujar AK.

Akun media sosial yang mengunggah dirinya tersebut lantas dibanjiri berbagi komentar dari warganet.

"Saya ingin meminta maaf kepada semua orang karena telah membuat rugi (dengan berita bohong)," kata AK. 

Seorang driver ojol berinisial AK alias Rama sudah berbohong menjadi korban klitih di Yogyakarta. Dia mengakui kebohongannya itu di hadapan polisi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News