Driver GoJek yang Ditembak Bernama...

jpnn.com - JAKARTA - Aparat kepolisian menggelar olah tempat kejadian perkara (TKP) penembakan driver GoJek di Jalan Kemang Utara, Mampang, Jakarta Selatan, Sabtu (13/2) pukul 18.30 WIB.
Kapolres Jakarta Selatan Kombes Pol Wahyu Hadiningrat mengatakan, driver GoJek yang tertembak bernama Reinaldo Agustin (28).
"Korban kena luka tembak. Sekarang di RSJMC (Rumah Sakit Jakarta Medical Center)," jelasnya saat dikonfirmasi, Sabtu (13/2).
Lebih jauh, kata dia, saat penembakan terjadi, driver GoJek tidak membawa penumpang. Dia juga memastikan, pihak kepolisian tengah mencari pelaku penembakan. Mengenai ciri-ciri pelaku, Wahyu belum mengetahui.
"Korban tidak sedang bawa penumpang waktu kejadian. Anggota sedang dalam pengembangan mencari pelaku," ucapnya. (Mg4/jpnn)
JAKARTA - Aparat kepolisian menggelar olah tempat kejadian perkara (TKP) penembakan driver GoJek di Jalan Kemang Utara, Mampang, Jakarta Selatan,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ini Tampang Anggota Ormas Brigez Pengeroyok Tukang Parkir di Cimaung Bandung
- Remaja 20 Tahun di Koja Jakarta Utara Bacok Maling Motor
- Detik-detik Menegangkan Warga Mengadang Begal, Nelson Ditusuk hingga Tewas
- Gerebek Lokasi Judi Sabung Ayam, 3 Polisi Tewas Ditembak
- Pasien Rehabilitasi Narkoba Tewas Dianiaya di Semarang, 12 Orang Jadi Tersangka
- Viral Geng Motor Lakukan Penganiayaan di Bandung, Sahroni: Bubarkan Organisasinya!