Drone Berpenumpang Pertama di Dunia Terbang Perdana di China

Drone berpenumpang pertama di dunia telah melakukan penerbangan publik pertamanya di China, lepas landas dari Kota Guangzhou.
Poin utama:
• EHang 184 bisa membawa satu penumpang dengan berat sampai 100 kg
• Drone berpenumpang ini bertenaga listrik
• Perusahaan mengujicobakan drone ini 1.000 kali sebelum melakukan penerbangan publik pertamanya
Dengan EHang 184 yang baru dikembangkan ini, penumpang harus masuk ke kabin kecil dan mengencangkan sabuk pengamannya lalu sistem penerbangan otomatis kemudian mengambil alih.
"Tidak ada pesawat terbang tradisional yang bisa sepenuhnya otonom, jadi mereka masih tidak lazim untuk orang biasa," kata CEO EHang, Hu Huazhi.
"Tapi penerbangan yang sukses hari ini berarti adegan yang biasa kita lihat di film sci-fi sekarang sangat dekat dengan kehidupan orang biasa."
EHang 184 yang bertenaga listrik ini bisa membawa satu penumpang dengan berat sampai 100 kilogram untuk penerbangan 23 menit di permukaan laut dengan kecepatan 100 kilometer per jam.
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya