DRX Token Diluncurkan, Kepala Bappebti: Aset Kripto Lokal Kebanggaan Indonesia

DRX Token Diluncurkan, Kepala Bappebti: Aset Kripto Lokal Kebanggaan Indonesia
Setelah sukses di industri sportswear, DRX melebarkan sayap ke industri aset digital dalam bentuk kripto dengan meluncurkan DRX Token. Peluncuran dilakukan di Hotel St Regis, Jakarta, Senin (3/3) malam. Foto: Supplied.

jpnn.com - JAKARTA -  Setelah sukses di industri sportwear, DRX resmi melebarkan sayap ke industri aset digital dalam bentuk kripto dengan meluncurkan DRX Token.

Peluncuran di Hotel St Regis, Jakarta, Senin (3/3) malam itu dihadiri Kepala Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) Tirta Karma Senjaya mewakili Menteri Perdagangan Budi Santoso.

Founder & CMO DRX Kash Topan didampingi Co Founder & CEO Sanjev VR mengaku bangga dengan peluncuran DRX Token ini. "DRX Token hari ini resmi diluncurkan, kami selebrasikan sebuah milestone yang luar biasa. Kami sudah mendapatkan izin resmi secara penuh," ujar Kash Topan.

Menurut dia, DRX Token merupakan sebuah pencapaian perusahaannya.  Sebab, DRX mengawali kiprahnya di dunia bisnis dengan merambah industri sportswear. DRX merupakan apparel dari empat tim Liga 1 dan satu klub Liga 2.

Adapun empat tim Liga 1 yang didukung oleh DRX, yakni Dewa United FC, PSM Makassar, Persik Kediri, dan PSIS Semarang, sementara satu klub dari Liga 2 ialah PSKC Cimahi.

Lewat DRX Token ini, Kash juga ingin melakukan integrasi berbagai lini melalui aplikasi DRX Sportnet. DRX Wear, DRX SportNet, dan DRX Token mencoba melindungi kegiatan industri olahraga dari produk-produk palsu. “Kami sangat senang dengan peluncuran ini,” ungkap Kash.

Setelah sukses di industri sportswear, DRX melebarkan sayap ke industri aset digital dalam bentuk kripto dengan meluncurkan DRX Token.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News