Dua Anak Buah Hartati Didakwa Sogok Bupati
Tak Mau Lahan di Buol Dikuasai Anak Artalyta Suryani
Kamis, 06 September 2012 – 22:44 WIB
JAKARTA - Dua anak buah pengusaha Hartati Murdaya, yakni Yani Anshori dan Gondo Sudjono, didakwa menyuap Bupati Buol, Amran Abdullah Batalipu. Pada persidangan yang digelar terpisah di Pengadilan Tipikor Jakarta, Kamis (6/9), Yani dan Gondo bersama-sama dengan Hartati, didakwa memberikan uang dengan jumlah total Rp 3 miliar ke Amran demi mendapatkan Izin Usaha Perkebunan (IUP) dan Hak Guna Usaha (HGU) lahan seluas 4500 hektar di Kabupaten Buol.
Jaksa Penuntut Umum (JPU) KPK, Supardi saat membacakan surat dakwaan atas Yani Anshori menguraikan bahwa PT Cipta Cakra Murdaya (CCM) milik Hartati mengincar lahan seluas 4500 ha di Buol. Namun diperlukan rekomendasi dari Bupati Buol ke Gubernur Sulawesi Tengah dan Badan Pertanahan Nasional (BPN) agar HGU bisa diterbitkan.
Baca Juga:
Sebenarnya, PT CCM telah menguasai 22.780 hektar di Buol. Namun masih ada lahan 4500 hektar yang masih memerlukan HGU. Meski belum mengantongi HGU, namun PT Sebuku Into Plantations (SIP) yang juga anak perusahaan PT CCM sudah menanaminya dengan sawit.
Demi HGU lahan 4500 ha itu, PT Hardaya Inti Plantations (HIP) selaku anak perusahaan PT CCM pun mencoba mendekati Amran Batalipu. Sebab, permohonan HGU yang pernah diajukan PT SIP ternyata ditolak karena satu perusahaan dan grupnya hanya diperbolehkan memiliki HGU maksimal 20 ribu hektar di satu provinsi.
JAKARTA - Dua anak buah pengusaha Hartati Murdaya, yakni Yani Anshori dan Gondo Sudjono, didakwa menyuap Bupati Buol, Amran Abdullah Batalipu. Pada
BERITA TERKAIT
- Mentras Iftitah Bersilaturahmi ke Eks Mentrans AM Hendropriyono
- Ini Upaya Propan Raya dan LPJK dalam Perlindungan Gedung dari Kebakaran
- Mendikdasmen Beri Sinyal Ada Regulasi Baru Penempatan Guru PPPK, Hamdalah
- Hari Ini Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Honorer Jangan Nekat Bertindak Konyol
- BMKG Ungkap Prakiraan Cuaca Hari Ini, Ada Hujan di Sejumlah Wilayah
- Seorang Nelayan Asal Pandeglang Tewas Tersambar Petir Saat Melaut, Tim SAR Bergerak