Dua Anak Tewas Tertimpa Tembok Masjid
jpnn.com - TASIK – Wali Kota Tasikmalaya H Budi Budiman memberikan santunan kepada keluarga dua anak yang tewas tertimpa benteng masjid di Kelurahan Tuguraja Kecamatan Cihideung Kota Tasikmalaya kemarin (28/6).
Dua anak yang tewas pada Jumat malam (27/6) itu yakni warga Tugurja, Muhamad Khairul Anam (9) dan warga Karangnunggal Kabupaten Tasikmalaya, Dodi Romdhoni (11).
Budi mengaku prihatin dengan meninggalnya dua anak akibat insiden yang tidak terduga itu.
“Saya ke sini sebagai bentuk keprihatinan, apalagi ini menghadapi bulan Ramadan, takziah terhadap keluarga korban dan semoga diberikan ketabahan, ketawakalan, kita meyakini anak anak ini meninggal dalam keadaan suci dan jaminanya adalah surga,” ungkapnya di sela-sela pemberian santunan.
Selain melayat keluarga korba, Budi juga menyempatkan waktu untuk memantau tembok masjid lembaga pendidikan Al Amal yang rusak menimpa almarhum itu.
Pemkot, kata dia, siap menggelontorkan dana untuk membantu pembangunan tembok masjid tersebut. ”Kita menunggu usulan dari masyarakat. Kalau ingin ditembok kembali, kami siap untuk membantu,” terang dia.
Ayah kandung Khairul Anam, Jony Gunawan (34) mengatakan sudah ikhlas dengan kepergian putranya itu. “Saya pasrahkan saja kepada Allah SWT dan ke depanya untuk mungkin kita harus lebih hati-hati dalam mengawasi anak anak,” tutur dia.
Dia mengucapkan terima kasih kepada wali kota yang telah memberikan santunan kepada keluarganya. ”Juga kepada semua pihak saya ucapkan terima kasih telah membantu anak saya,” ungkapnya. (mg10)
TASIK – Wali Kota Tasikmalaya H Budi Budiman memberikan santunan kepada keluarga dua anak yang tewas tertimpa benteng masjid di Kelurahan Tuguraja
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kasus Seleksi PPPK 2024, Kecerdikan Dinas soal Surat Keterangan Kerja Honorer
- Soal Perpanjangan Kontrak Ribuan Pegawai Non-ASN, Pak Alim Sanjaya Berikan Penjelasan Begini
- Pos TNI dan Polri Diberondong Peluru KKB, Seorang Warga Sipil Tewas
- Pemprov Jateng Salurkan 10 Ton Beras Cadangan Pangan
- Telah Mempermalukan Polri, Bripda Wahyu Dipecat Tak Terhormat, Lihat Coretan Itu
- Berantas Judi Online Ditreskrimsus Polda Riau Tangkap 16 Tersangka