Dua ASN Pasangan Selingkuh yang Pingsan di Mobil Sudah Pulang dari RS
Sebelumnya, jagat media sosial dihebohkan dengan foto sepasang laki-laki dan perempuan ditemukan tak berdaya di di dalam mobil di kawasan Jalan Pabrik Benang, Kisaran, Asahan, Sumatera Utara, pada Kamis (4/6/2020) sekira pukul 23.00 WIB.
Belakangan, keduanya diketahui sebagai ASN dari Dinas Pendidikan setempat warga. Keduanya diduga sebagai pasangan selingkuh, karena telah memiliki suami dan istri masing-masing.
ZL (37) bertugas sebagai Korwil Dinas Pendidikan Kecamatan Rawan Panca Argawarga, warga Kecamatan Air Joman. Sementara ASN perempuan, HA (39), warga Kecamatan Tanjung Tiram, Batubara, jabatannya Bendahara Dinas Pendikan di Kecamatan Meranti.
Saat ditemukan warga, ZL berkemeja cokelat dengan leher miring ke kanan dengan busa menetes di mulutnya, sedangkan HA posisinya berbaring di jok kedua dengan pakaian tersingkap bagian bawah dan nyaris telanjang.
Kapolres Asahan, AKBP Nugroho Dwi Karyanto membenarkan adanya kejadian tersebut. Dia menyebut, peristiwa ini terungkap saat pihaknya menerima laporan dari masyarakat yang curgia dengan keberadaan mobil terparkir di Jalan Pabrik Benang hingga larut malam.
Polisi datang dan mengecek mobil. Karena seluruh pintu dan kaca mobil terkunci, pihaknya terpaksa memecahkan kaca.
“Mobil tersebut dalam keadaan terkunci dari dalam, kemudian petugas memecahkan kaca samping untuk membuka pintu,” ujarnya, Jumat (5/6/2020).
Begitu terbuka, petugas meligat kedua ASN dalam kondisi tidak sadarkan diri dengan mulut berbuih.
Dua ASN pasangan selingkuh berinisial ZL, 37, dan HA, 39, yang ditemukan pingsan dalam mobil telah pulang dari rumah sakit setelah kondisi keduanya mulai membaik.
- Ronny Bicara Putusan MK, Anggota TNI & Polri Kena Pidana Kalau Tak Netral
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral
- Putusan MK jadi Kekuatan Bawaslu Awasi ASN, TNI, Polri, hingga Kades yang Tak Netral
- Pj Gubernur PBD Ingatkan ASN Agar Tidak Bermental Seperti Bos yang Minta Dilayani
- Muhammad Musa'ad Tegaskan ASN Pelayan Masyarakat, Bukan Bos yang Minta Dilayani
- 5 Berita Terpopuler: Honorer 32 Tahun Gagal Tes PPPK, Semoga RUU ASN Menjadi Penyelamat