Dua Balita Nyaris Terpanggang
Minggu, 11 September 2011 – 12:16 WIB
Dalam waktu yang hampir bersamaan, kebakaran juga melanda Kota Jambi. Kali ini musibah kebakaran terjadi di mess Dinas Pekerjaan Umum (PU) Provinsi Jambi yang terletak di RT 14, Lorong Uka, Kelurahan Paalmerah, Kecamatan Jambi Selatan, Kota Jambi ludes terbakar sekitar pukul 15.50.
Penyebab kebakaran diduga akibat arus pendek listrik dari gudang mess yang ditempati oleh Supriyanto. Hembusan angin membuat api tidak bisa dikontrol dan meluluhlantakan bangunan. Agar api tidak merambat ke rumah warga lain, petugas pemadam kebakaran menurunkan lima unit mobil pemadam. Api baru dapat dipadamkan petugas setelah satu jam. “Tidak ada korban jiwa dalam musibah kebakaran itu. Penyelidikan awal penyebab dari arus pendek listrik,” jelas Kapolsekta Jambi Selatan Kompol Ali Sadikin kepada Jambi Independent. (can)
JAMBI – Belum lagi hilang ingatan peristiwa kebakaran hebat di Pulau Pandan, Kelurahan Legok, yang menghanguskan ratusan rumah warga. Si jago
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Pelajar SMK di Lahat Hanyut, Tim SAR Bergerak Melakukan Pencarian
- 3 Orang Tewas dalam Kebakaran di Palembang
- Dijaga Ketat Ratusan Polisi, Pilkada Rohil Berjalan Aman dan Kondusif
- Pendaftaran PPPK 2024 Tahap II, Pemkot Bengkulu Buka 2.394 Formasi
- Pemkab Kotim Tetap Menganggarkan Gaji Honorer di 2025, Ini Alasannya
- Seorang Anggota KPPS di Muara Enim Meninggal Dunia