Dua Bandit Jalanan Telanjangi Korban Usai Hartanya Dikuras

jpnn.com, JAMBI - Aparat kepolisian di Jambi menangkap dua pemuda bejat yang sudah melakukan perampokan.
Keduanya adalah WG dan TA warga Desa Simpang, Tungkal Jaya, Musi Banyuasin, Sumatera Selatan.
Kabid Humas Polda Jambi AKBP Kuswahyudi Tresnadi mengatakan, korban dari kejahatan pelaku adalah AL dan TI yang merupakan sepasang kekasih.
“Keduanya dirampok pada 27 Agustus lalu oleh pelaku,” kata Kuswahyudi dalam keterangannya, Minggu (2/9).
Kuswahyudi menuturkan, pelaku awalnya mendatangi korban yang sedang bermesraan di bekas lapangan sepak bola Tebing Tinggi, Jambi.
Ketika itu, WG langsung mengeluarkan parang dan menodongkannya ke korban. Sama halnya dengan AT, dia mengalungkan celurit ke kekasih korban.
Kemudian, keduanya dibawa ke semak-semak oleh pelaku. Di situ, pelaku mengambil uang sebesar Rp 50 ribu dan dua telepon genggam korban.
“Pelaku juga menyuruh korban untuk membuka seluruh bajunya. Setelah itu, pelaku mengambil foto,” imbuh Kuswahyudi.
Aparat kepolisian di Jambi menangkap dua pemuda bejat yang sudah melakukan perampokan.
- Kawanan Begal Sadis Beraksi di Sukabumi, Duit Rp 504 Juta Raib
- 2 Otak Perampokan Bersenjata Api di Dharmasraya Diringkus Polisi
- Polda Sumsel Tangkap 4 Perampok Bersenpi di Muba, Masih Ada DPO
- Heboh Kabar Uang Hantaran Pernikahan Dirampok, Bang Eki Meminta Maaf
- Perampokan Sadis di Kampar, Wanita Tewas, Uang Rp 40 Juta dan Perhiasan Raib
- Perampokan Bersenjata di BRILink Terungkap, 6 Pelaku Ditangkap, Ada Tetangga