Dua Begal Sadis Ditangkap, Tukang Bakso Juga Ikut Diangkut, Nih Penampakannya
Mulanya, para pelaku berkeliling menggunakan motor guna mencari sasaran.
Biasanya, sasaran pelaku adalah pengendara yang melintas di daerah sepi.
"Selanjutnya korban dipepet dan menghentikannya dengan cara mengancam menggunakan pisau lipat," kata Zulpan.
Di saat korban tak berdaya, para pelaku kemudian mengambil motor, lalu melarikan diri.
"Korban tidak berdaya mereka melarikan diri tentu dengan membawa sepeda motor. Lalu dijual ke penadah dengan harga Rp 2,5 juta," kata Zulpan.
Perwira menengah itu mengatakan kronologi begal bersajam tersebut bermula saat korban melintas di kawasan tersebut.
Tiba-tiba pelaku yang diduga telah membuntuti korban langsung memepet dan mengancam korban dengan sajam.
"Jaket korban ditarik, terjatuh, melakukan penondongan dan pengancaman, lalu mengambil motor," kata Zulpan.
Polisi menangkap tiga pelaku terkait kasus pencurian dengan kekerasan di Jatiwarna, Pondok Melati, Kota Bekasi
- LKPI: Mayoritas Warga Bekasi Pilih Tri Adhianto-Abdul
- Ketua Parpol di Bekasi Dilaporkan ke Polda Metro Jaya, Ketua Forkim Tegas Bilang Begini
- Begal di Kawasan Industri Cikarang Bekasi Ditangkap
- BPTD: 1.000-an Bus Pariwisata di Jawa Barat Tidak Laik Jalan
- Pegawai PLN Indonesia Power UBH Tanam Pohon Mangrove di Bekasi
- Hujan Deras, Sejumlah Ruas Jalan di Cikarang Bekasi Tergenang, Begini Kondisinya