Dua Bocah yang Terseret Arus di Sungai Ogan Belum Ditemukan

jpnn.com, BATURAJA - Pencarian dua anak yang tenggelam di Sungai Ogan di Desa Tanjung Dalam, Kamis siang, masih terus dilakukan Tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatra Selatan.
Manager Pusdalops BPBD OKU Gunalfi di Baturaja, Kamis, mengatakan korban bernama Aska (6) dan Kelvin (6) yang merupakan warga Desa Tanjung Dalam, Kecamatan Lubuk Batang, Kabupaten OKU.
Bocah yang masih duduk di bangku sekolah dasar ini tenggelam saat mancing ikan di perairan Sungai Ogan Desa Tanjung Dalam pukul 11.30 WIB, kemudian keduanya terseret arus sungai yang saat itu sedang deras.
"Mendapat laporan ini kami langsung mengerahkan personel untuk mencari keberadaan korban," katanya.
Dalam melakukan pencarian pihaknya dibantu Tim Pencarian dan Pertolongan (SAR) untuk menyusuri sungai tempat pertama kali korban tenggelam.
Setidaknya tiga unit perahu karet milik BPBD OKU yang dikerahkan dengan puluhan personel diterjunkan agar pencarian korban lebih maksimal.
Pencarian pun dilakukan dengan cara menyelami Sungai Ogan oleh personel di lapangan yang tentunya dilengkapi peralatan selam yang memadai.
Hal itu dilakukan agar korban segera ditemukan karena dikhawatirkan pencarian nantinya akan terkendala kondisi malam hari.
Pencarian dua anak yang tenggelam di Sungai Ogan di Desa Tanjung Dalam, Kamis siang, masih terus dilakukan Tim BPBD OKU, Sumsel.
- Terungkap, Ini Motif Pria di OKU Timur Tega Tembak Mati Ibu Kandung
- Prabowo Puji Keberhasilan Herman Deru Meningkatkan Produksi Pangan Sumsel
- Herman Deru Dampingi Presiden Tanam Padi Serentak di 14 Provinsi Se-Indonesia
- Gubernur Sumsel Letakan Batu Pertama Pembangunan Jembatan Crossing Pipa Pertamina di Desa Benuang, Pali
- Dokter PPDS Anestesi Unsri Diduga Jadi Korban Kekerasan Konsulen di RSUP Hoesin Palembang
- Herman Deru Beberkan Potensi Sumsel kepada Peserta PKDN Sespimti Polri Dikreg ke-34