Dua Cara Beli Tiket Laga Timnas U-19 Indonesia Vs Taiwan
jpnn.com, JAKARTA - Timnas U-19 Indonesia akan melakoni laga perdana melawan Taiwan di Piala AFC U-19 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (18/10) malam.
Bagi suporter yang ingin menonton langsung di stadion panitia menyediakan dua cara untuk mendapatkan tiket.
Pertama, dengan membeli tiket secara online di situs jual beli Bukalapak. Kedua, dengan cara membeli tiket secara offline di loket yang disediakan oleh PSSI.
"Kami akan menjual tiket secara offline di Lapangan Blok S sama seperti laga timnas Indonesia sebelumnya," bunyi rilis resmi dari PSSI.
Selain di Blok S, lokasi lainnya adalah di Belezza Shopping Arcade di Permata Hijau. Tepatnya, di unit bernomor 65 dan 66, posisinya tepat di seberang ITC Permata Hijau.
"Loket akan dibuka mulai pukul 09.00 WIB sampai dengan selesai," lanjut bunyi rilis tersebut.
Dalam laga kelompok umur ini, PSSI hanya membatas penjualannya di angka 21 ribu lembar karena sedang berada di hari aktif dan hanya laga Timnas kelompok umur, bukan timnas senior. (dkk/jpnn)
Timnas U-19 Indonesia akan melakoni laga perdana melawan Taiwan di Piala AFC U-19 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (18/10) malam.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Begini Reaksi Shin Tae Yong dan Bima Sakti Setelah AFC Batalkan Piala Asia U-19 dan U-16
- Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-19 yang Ikut TC ke Spanyol
- Timnas U-19 Dilepas Berangkat ke Spanyol
- 30 Nama Timnas U-19 yang Diberangkatkan Shin Tae-yong ke Spanyol
- Timnas Indonesia U-19 Pilih TC di Kroasia, Ini Alasannya
- Iwan Bule Lepas Timnas U-19 Latihan di Thailand