Dua Gadis Inilah yang Beruntung Naik Kencana Menuju Istana Merdeka
![Dua Gadis Inilah yang Beruntung Naik Kencana Menuju Istana Merdeka](https://cloud.jpnn.com/photo/picture/normal/20160817_142443/142443_848492_feliciar.jpg)
jpnn.com - JAKARTA—Dua anggota Paskibraka 2015 membawa baki bendera pusaka merah putih duplikat di dalam kereta kencana dari Monas menuju ke Istana Merdeka pada Rabu (17/8).
Mereka adalah Maria Felicia dan Amelia Septiantini. Felicia sebelumnya adalah pembawa baki bendera merah putih untuk HUT Kemerdekaan RI ke 70 di Istana Merdeka. Dia adalah mantan Paskibraka perwakilan dari Banten.
Keduanya membawa bendera merah putih yang akan dikibarkan dan duplikat bendera pusaka. Ini adalah salah satu tradisi baru yang dilakukan di Istana Merdeka. Diiringi pasukan berkuda dari jajaran TNI, kereta kencana itu diarak hingga ke istana.
Bendera yang dibawa keduanya diserahkan langsung dari Kepala Sekretariat Presiden Djumala Darmansjah untuk dibawa pada Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka. (flo/jpnn)
JAKARTA—Dua anggota Paskibraka 2015 membawa baki bendera pusaka merah putih duplikat di dalam kereta kencana dari Monas menuju ke Istana Merdeka
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Kepala BKN Angkat Bicara, Info Penting untuk Honorer Databased Muncul, Sudah Pasti Tak Ada PHK?
- Jasad Pria Berkaus Loreng TNI Ditemukan di Pantai Minajaya, Begini Kondisinya
- Zarof Ricar, Ibu Tiri, Uang Pergaulan, dan Eks Ketua PN Surabaya
- Kapolda Sulsel Cek Kondisi 2 Bocah yang Dianiaya Orang Tua di Makassar
- Polri Buka Pendaftaran Akpol, Bintara, dan Tamtama hingga 6 Maret 2025
- BI Bakal Kucurkan Likuiditas Senilai Rp 80 Triliun Demi Program 3 Juta Rumah