Dua Gadis Inilah yang Beruntung Naik Kencana Menuju Istana Merdeka
jpnn.com - JAKARTA—Dua anggota Paskibraka 2015 membawa baki bendera pusaka merah putih duplikat di dalam kereta kencana dari Monas menuju ke Istana Merdeka pada Rabu (17/8).
Mereka adalah Maria Felicia dan Amelia Septiantini. Felicia sebelumnya adalah pembawa baki bendera merah putih untuk HUT Kemerdekaan RI ke 70 di Istana Merdeka. Dia adalah mantan Paskibraka perwakilan dari Banten.
Keduanya membawa bendera merah putih yang akan dikibarkan dan duplikat bendera pusaka. Ini adalah salah satu tradisi baru yang dilakukan di Istana Merdeka. Diiringi pasukan berkuda dari jajaran TNI, kereta kencana itu diarak hingga ke istana.
Bendera yang dibawa keduanya diserahkan langsung dari Kepala Sekretariat Presiden Djumala Darmansjah untuk dibawa pada Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka. (flo/jpnn)
JAKARTA—Dua anggota Paskibraka 2015 membawa baki bendera pusaka merah putih duplikat di dalam kereta kencana dari Monas menuju ke Istana Merdeka
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jenderal Polri Menjamin Penanganan Kasus Penembakan Siswa Semarang Transparan
- Katarina Minta Jaksa Segera Eksekusi Pelaku Pemalsuan Akta Setelah Kasasi Dikabulkan
- Pensiunan Notaris Diduga Dikriminalisasi dengan Sengketa Perdata yang Dipidanakan
- Kebakaran Melanda Rumah Padat Penduduk di Tanah Abang, Ini Dugaan Penyebabnya
- Tidak Seluruh Honorer Lulus PPPK 2024, Sudah Diantisipasi, 3 Alasannya
- PWNU Jateng Sebut Pilkada Membuktikan Kedewasaan Politik Warga