Dua Ganda Campuran PB Djarum Gagal Ikut ke Eropa, Nih Penyebabnya

Dua Ganda Campuran PB Djarum Gagal Ikut ke Eropa, Nih Penyebabnya
Ganda campuran bulu tangkis PB Djarum Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti. Foto: Humas PP PBSI

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja saat ini sedang menjalani isolasi mandiri dan dipantau terus kondisinya oleh PB Djarum.

Ketidakikutsertaan Praveen/Melati dan Dejan/Gloria membuat wakil Indonesia dari sektor ganda campuran tinggal menyisakan dua wakil yakni Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Turnamen German Open 2022 akan mulai berlangsung dari 8 hingga 13 Maret mendatang.

Turnamen ini cukup bergengsi karena beberapa pemain dan pasangan yang menempati peringkat 10 teratas turun di lima sektor.

Tidak hanya itu hadiah yang diperebutkan juga lumayan besar sebesar USD 200 ribu atau sekitar Rp 2,8 miliar.(mcr16/jpnn)

Kabar kurang mengenakkan datang dari PB Djarum seusai dua ganda andalannya terpapar Covid-19


Redaktur : Friederich
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News