Dua Gol Bunuh Diri Tenggelamkan Everton
jpnn.com - SOUTHAMPTON -- Everton makin menjauh dari zona Liga Champions setelah terjungkal di St Mary's Stadium, kandang Southampton dengan skor 2-0 dalam lanjutan English Premier League (EPL), Sabtu (26/4) malam WIB.
Celakanya, dua gol kemenangan Southampton diciptakan oleh pemain-pemain Everton sendiri. Ya, klub asal Liverpool itu mencetak dua gol bunuh diri, masing-masing melalui Antolín Alcaraz dan Seamus Coleman.
Everton memulai pertandingan dengan sangat buruk. Pertandingan baru memasuki menit pertama, Antolin Alcaraz sudah menciptakan gol bunuh diri.
Nasib sial Everton tak sampai di situ. Di menit ke-31, Everton kembali melakukan gol bunuh diri, kali ini melalui Seamus Coleman. Skor 2-0 untuk tuan rumah menutup babak pertama.
Everton mencoba bangkit di babak kedua. Namun pertahanan rapat Southampton membuat anak asuhan Roberto Martinez kehilangan akal untuk menciptakan gol. Skor 2-0 tidak berubah hingga akhir laga.
Hasil ini tidak mengubah posisi Everton di klasemen sementara EPL. Mengumpulkan 69 poin, Everton berhak di urutan kelima. Tapi upaya untuk mengejar Arsenal di peringkat 4 yang merupakan zona liga Chammpions kian sulit.
Everton dan Arsenal memang punya selisih satu poin. Namun Arsenal berpeluang untuk memperlebar jarak karena punya satu pertandingan lebih sedikit dibanding Everton. (abu/jpnn)
SOUTHAMPTON -- Everton makin menjauh dari zona Liga Champions setelah terjungkal di St Mary's Stadium, kandang Southampton dengan skor 2-0 dalam
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Struktur Kepengurusan PBSI Periode 2024-2028, Taufik Hidayat Dikabarkan Turun Gunung
- Siapa Pengganti Rafael Struick di Lini Serang Timnas Piala AFF 2024? Shin Tae-yong Buka Suara
- Piala AFF 2024: Shin Tae Yong Bicara Nasib Pemain Abroad, 3 Nama Dipastikan Gabung
- Honda Akhirnya Menurunkan Prototipe RC213V 2025 di Jerez, Bagaimana Hasilnya?
- Begini Perasaan Bintang Bali United Kembali Bertemu Shin Tae Yong
- Piala AFF 2024: Kabar Tak Sedap dari Persiapan Timnas Indonesia, 2 Pemain Cedera