Dua Kali Diganti, Konstruksi Tol Paliandra Adopsi Tiongkok
Dia menegaskan, pihaknya mulai bergerak minggu depan. Alat berat dan perlengkapan pembangunan jalan tol ini sudah siap didatangkan ke Sumsel. Pembangunan akan dimulai dari titik nol yang berada di Kecamatan Pemulutan. Tahap awal akan dibangun pada lahan sepanjang 7 km yang telah bebas Pemprov Sumsel.
Namun, penggarapan tol akan dilakukan di atas lahan 5 km. Sebab, mulai dari titik nol hingga km 5, kontur tanahnya keras. Sedangkan sisanya, berupa rawa yang cukup sulit dilakukan.
“Kami minta dukungan pemda untuk segera menyelesaikan pembebasan lahannya,” imbuh Putra.
Dia berjanji akan datang ke Palembang dua bulan sekali memantau perkembangan di lapangan.
Gubernur Alex Noerdin menargetkan jalan tol Palindra selesai sebelum 2018. Katanya, dengan konstruksi vacuum, air rawa akan disedot. Lalu, lahannya ditimbun tanah dan dipasang tiang pancang.
“Yang pertama dibangun, tahap pertama sepanjang 5 km hingga exit tol pertama,” bebernya.
Soal lahan, Alex memastikan semuanya akan selesai dibebaskan tahun ini. Ditegaskannya, masyarakat yang tak mau lahannya dibebaskan akan dititipkan ganti ruginya melalui pengadilan.(wia/ce4/jpnn)
PALEMBANG – Gubernur Sumsel, Alex Noerdin gerah setelah menerima banyakan hujatan terkait mandeknya pembangunan jalan tol Palembang-Inderalaya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menjelang Pilkada 2024, Kapolres Banyuasin Sampaikan Pesan Kepada Masyarakat
- Kebakaran Melanda Gedung Tempat Pelelangan Ikan di Kendari Sultra
- Longsor di Karo, 9 Orang Meninggal Dunia, Satu Hilang
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Macet Total, Ternyata Ini Penyebabnya
- Alhamdulillah, Warga Cikaret Kini Miliki Trafo PLN, Aliran Listrik Makin Stabil
- Jembatan Sungai Rokan Miring, Kendaraan Berat Dilarang Melintas