Dua Kebahagiaan Rossi! Salah Satunya Prestasi Pertama Tahun Ini

jpnn.com, SPANYOL - Pembalap Valentino Rossi kini sedang berbahagia.
Ada dua hal yang membuatnya begitu sangat senang.
Pertama, pembalap berusia 41 tahun itu mendapat kontrak berdurasi satu tahun dengan tim satelit Yamaha.
Kebahagiaan yang kedua, Rossi mampu mengamankan posisi start dari baris terdepan kali pertama tahun ini, setelah finis P3 di kualifikasi Grand Prix Catalunya di Sirkuit Barcelona-Catalunya, Spanyol, Sabtu (26/9).
Rossi diketahui akan membalap bersama tim Petronas Yamaha tahun depan.
Ia berencana membawa brand VR46 ke MotoGP untuk musim balapan 2022.
Sang juara dunia sembilan kali ini mengungkapkan hal itu pada sesi jumpa pers, setelah kualifikasi.
Seperti diketahui, Rossi memiliki dua tim yang mengusung nama Sky Racing Team VR46 yang berkompetisi di kelas Moto2 dan Moto3.
Pembalap Rossi sedang berbahagia. Salah satunya karena mampu menorehkan prestasi untuk pertama kalinya tahun ini.
- Pirelli Akan Menggantikan Michelin di MotoGP Mulai 2027
- MotoGP 2025: Kapan Jorge Martin Kembali?
- Jorge Martin Sebut Dirinya Sudah Pulih, Bakal Turun di MotoGP Argentina
- Spesifikasi Motor Marc Marquez dan Pecco Bagnaia Rupanya Berbeda
- MotoGP 2025: Awal Manis Pertamina Enduro VR46 Racing Team
- Pecco Bagnaia Petik Banyak Pelajaran Berharga dari MotoGP Thailand