Dua Kelompok Massa Bentrok Rebutan Lahan di Bogor, 6 Motor Dibakar, Beberapa Orang Luka-Luka
jpnn.com, BOGOR - Enam unit sepeda motor dibakar salah satu kelompok massa di Desa Cikeas, Kecamatan Gunungputri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis (10/10).
Pembakaran tersebut diketahui akibat bentrokan kedua kelompok massa yang tak terkendali.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Radar Bogor, bentrokan terjadi akibat perebutan lahan. Selain enam motor terbakar, empat motor yang terparkir ikut dirusak.
Kapolsek Gunung Putri AKP Andryanto mengatakan, massa dari dua kelompok bentrok di Jalan Baru Cikeas-Cimanggis, Kecamatan Gunung Putri. Lahan yang dikuasai salah satu kelompok diduga menjadi penyebab timbulnya aksi tersebut.
“Ada lahan di sini yang dijaga salah satu kelompok massa. Jadi perebutan lahan,” kata AKP Andryanto.
Lahan yang direbutkan hendak diambil alih oleh kelompok massa lain. Kelompok massa yang sudah lebih dulu menguasai lahan tak terima. Saling serang tak terelakan. Namun aparat yang sigap langsung menguasai situasi dan seputar lokasi kembali kondusif.
Salah seorang warga yang tak mau disebutkan namanya mengatakan, bentrokan terjadi dengan cepat. Kedua kelompok nampak emosi kemudian membakar enam motor yang berada di sana. “Empat motor juga dirusak,” katanya.
"Ada beberapa yang mengalami luka," katanya. (rp1)
Polsek Gunung Putri menyebut bentrokan antara dua kelompok massa terjadi karena rebutan lahan.
- Mak-Mak Majelis Taklim Dukung Rena Da Frina Pimpin Kota Bogor
- Preman Pasar Tumpah Bogor Provokasi Tolak Penggusuran, IPW: Polisi Jangan Kalah
- Kebakaran Gudang Alat Dekorasi di Bogor Sebabkan Satu Orang Meninggal
- 5 Barbershop di Bogor yang Bisa Bikin Gaya Rambut Pria Makin Stylish
- Gaji Kader Posyandu di Bogor Cuma Rp 50 Ribu, Rena Da Frina Berjanji Akan Menaikkan
- Seusai Blusukan, Menhut Gelar 3 Rapat Terkait Tata Kelola Sawit