Dua Korban Gempa Sigi Dievakuasi Pakai Heli
Rabu, 22 Agustus 2012 – 03:53 WIB
PALU – Dua korban gempa asal Desa Tomado, Kecamatan Lindu, Kabupaten Sigi, dirujuk ke Palu. Kedua korban tersebut, dievakuasi dari Kecamatan Lindu menggunakan helikopter milik PMI, Selasa (21/8). Dua warga tersebut adalah Asria (39) dan Selvi (45) warga Desa Tomado. Kedua korban, dievakuasi dari Kecamatan Lindu dan diturunkan di Desa Tuva, Kecamatan Gumbasa. Disebabkan jalan menuju Kecamatan Lindu masih terisolasi material longsor. Terpisah, hingga kemarin sudah tujuh korban gempa dari Kabupaten Sigi yang tengah dirawat di Rumah Sakit Undata Palu. Beberapa korban gempa sudah dirawat di ruang Teratai sejak Sabtu lalu (18/8). Dari ketujuh korban, satu di antaranya balita dan dua orang anak-anak.
Menggunakan ambulance milik Dinkes Provinsi Sulteng, korban kemudian langsung dirujuk ke Rumah Sakit (RS) Bhayangkara guna mendapatkan perawatan intensif. Salah seorang staf Dinkes Provinsi, yang turut mengantar dua korban gempa ke RS Bhayangkara mengaku, hingga kini sudah 13 orang korban gempa yang dirujuk ke Palu. “3 orang dirujuk di Bhayangkara,” ujar Jelita, staf Dinkes Sulteng.
Baca Juga:
Sementara itu, Kepala RS Bhayangkara, Kompol dr M Haris mengatakan, dari pemeriksaan sementara kedua korban itu, mengalami benturan di bagian kepala. Warga Desa Tomado tersebut juga menjalani foto rontgen. “Para korban ini akan kami berikan perawatan intensif guna penyembuhan dan akan dirawat inap,” kata dr Haris.
Baca Juga:
PALU – Dua korban gempa asal Desa Tomado, Kecamatan Lindu, Kabupaten Sigi, dirujuk ke Palu. Kedua korban tersebut, dievakuasi dari Kecamatan
BERITA TERKAIT
- Polisi Tangkap 15 Pelaku Bentrokan di Pekanbaru, Langsung Ditetapkan Tersangka
- Ribuan Jemaah Tabligh Akbar Mendoakan RDPS Menang di Pilkada Palembang
- Pj Gubernur Sumut Dukung Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan Hingga ke Desa
- Toyota HiAce Hantam Truk Hino di Tol Pekanbaru-Dumai, 5 Orang Luka-Luka
- Antisipasi Kenaikan Kasus DBD, Dinkes Sumsel Akan Sebar Larvasida ke Kabupaten Kota
- 36 Orang di Sumsel Meninggal Akibat DBD, Waspada!