Dua Ormas Bentrok, Tangan Kapolsek Terkena Sabetan Senjata Tajam
Kamis, 29 Oktober 2020 – 17:52 WIB
jpnn.com, TANGERANG - Massa dua Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) terlibat bentrokan di Jalan Ciledug Raya, Kota Tangerang, Kamis (29/10) dini hari.
Kasat Reskrim Polres Metro Tangerang Kota AKBP Tahan Marpaung mengatakan, bentrokan terjadi sekitar pukul 00.15 WIB.
Polisi yang mengetahui kejadian tersebut langsung bergegas menuju lokasi guna melerai bentrokan.
Namun, keberadaan polisi di tengah massa yang sedang bentrokan mulanya tidak digubris oleh kedua ormas.
"Kedua kelompok massa tetap terus saling serang," kata Tahan saat dikonfirmasi, Kamis.
Akibatnya, Kapolsek Ciledug Kompol Wishnu Wardhana menjadi korban.
Wisnu terkena sabetan senjata tajam di tangan kanannya.
"Sampai Kapolsek saja menjadi korban," ujar Tahan.
Massa dari dua ormas bentrokan di Jalan Ciledug Raya, Kota Tangerang, kapolsek menjadi korban.
BERITA TERKAIT
- Ucapan Cawagub DKI Suswono yang Bikin Gaduh di Pertemuan Ormas Bang Japar
- Motor Ditarik Debt Collector, Ormas Garis dan PP Terlibat Bentrok
- Ini Tampang Oknum Ormas Pelaku Penganiayaan dan Perusakan di Sukabumi
- Setoran Uang Keamanan Kurang, Ormas Keroyok Tukang Buah di Jakarta Barat
- Tersebar Edaran Pendaftaran Ormas & Partai Politik, Anies Mengklarifikasi
- Bentrok 2 Ormas di Cianjur Dipicu Video Provokasi, Beberapa Orang Luka Bacok