Dua Partai Pendukung Sudah Usulkan Nama Calon Menteri ke Jokowi
jpnn.com - JAKARTA - Partai-partai pendukung presiden dan wakil presiden terpilih, Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) sudah mulai bergerak menawarkan kader-kadernya untuk mengisi posisi menteri. Menurut Jokowi, ada dua partai pendukungnya yang sudah mengajukan nama calon menteri.
"Yang masukin nama baru dua partai, Hanura, satu lagi rahasia," ucap Jokowi saat ditemui di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (6/10).
Seperti diketahui, Jokowi menjatahkan 16 dari 34 posisi kementerian untuk partai pendukungnya. Partai-partai tersebut antara lain PDI Perjuangan, Hanura, NasDem, PKB dan PKPI.
Namun pria yang baru mundur dari posisi Gubernur DKI Jakarta itu enggan mengungkapkan nama-nama calon menteri yang telah diusulkan kepadanya. Jokowi beralasan, nama yang disodorkan sangat banyak sehingga tidak mungkin dihafalkan satu per satu.
"Nanti saya bawain catatannya, enggak hapal saya. Pokoknya Partai Hanura dan partai satunya lagi. Kalau sudah beres saya kasih tahu," pungkasnya. (dil/jpnn)
JAKARTA - Partai-partai pendukung presiden dan wakil presiden terpilih, Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) sudah mulai bergerak menawarkan kader-kadernya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Honorer Titipan Mencuat Menjelang Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Bu Sri Punya Usulan
- Bea Cukai & Polri Gagalkan Penyelundupan 38,9 Kg Sabu-Sabu dan 29.182 Butir Ekstasi
- Besok Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Perhatikan Syarat Khusus
- 5 Berita Terpopuler: Arogansi Oknum Pengusaha Surabaya Luntur, Aksi Suruh Siswa Menggonggong Berujung Borgol
- Momen Seskab Teddy Dampingi Presiden Prabowo Temui Presiden Joe Biden di Gedung Putih
- Wamentrans Viva Yoga Berencana Revitalisasi Kawasan Transmigrasi untuk Mendukung Program Food Estate