Dua Pelajar SMP Jadi Korban Begal Sadis, Arif Tewas Bersimbah Darah
jpnn.com, OGAN KOMERING ILIR - Dua pelajar SMP bernama Arif dan Diki menjadi korban begal sadis di Kabupaten Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan, Jumat (29/1). Salah satu dari korban bernama Arif tewas dibacok pelaku secara brutal.
Menurut keterangan Kepala Desa Muara Burnai 2 Efriyadi, korban Arif tewas setelah dibegal dan mengalami luka-luka di bagian kepala, tangan dan badan akibat bacokan senjata tajam milik pelaku.
Sepeda motor yang dikendarai korban dibawa kabur oleh pelaku.
“Peristiwa tersebut terjadi Jumat (29/1/2021) malam. Kejadiannya bermula saat Arif dan temannya Diki keluar rumah hendak membeli pulsa di Pasar Jue,” terang Efriyadi.
Nahas, belum sampai Pasar Jue, dua orang pelaku langsung mencegat korban Arif dan Diki.
Keluarga korban yang mengetahui kejadian ini langsung berusaha mencari korban ke lokasi kejadian. Dalam perjalanan paman korban melihat sepeda motor yang dibawa pelaku mirip dengan milik korban.
“Melihat motor korban, paman korban tadi langsung mengejar pelaku hingga akhirnya terjatuh dan sempat diamankan warga,” bebernya lagi.
Diki yang selamat mengenali pelaku yang mencelakakan dirinya dan menewaskan Arif temannya. Meski sebelumnya pelaku tersebut tidak mengakui telah membegal korban.
Dua pelajar SMP bernama Arif dan Diki menjadi korban begal sadis di Kabupaten Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan, Jumat (29/1). Salah satu dari korban bernama Arif tewas dibacok pelaku secara brutal.
- Jasad Korban Pendaki yang Meninggal di Puncak Gunung Dempo Berhasil Dievakuasi
- Penerbangan Internasional di Bandara SMB II Palembang Akan Kembali Dibuka
- Jembatan Gantung di Lubuklinggau Putus, 8 Orang Terluka, Begini Kondisinya
- Pria di Ogan Ilir Tewas Tergantung di Depan Rumah
- Pastikan Keselamatan Penumpang, Kapolres Banyuasin Lakukan Monitoring di Pelabuhan
- Hati-Hati, Akses Jalan Nasional Sekayu-Lubuk Linggau Longsor