Dua Pelaku Mutilasi Guru Honorer Kediri Diringkus

jpnn.com, SURABAYA - Polda Jawa Timur bergerak cepat mengungkap kasus mutilasi terhadap Budi Hartanto (28).
Setelah melalui pengejaran selama 10 hari, dua terduga pelaku pembunuhan terhadap guru honorer berhasil diringkus petugas kepolisian Polda Jawa Timur. Penangkapan dilakukan di dua tempat berbeda.
BACA JUGA: Kepala Guru Honorer Kediri Akhirnya Ditemukan, Tersangkut di Sungai
Jasad Budi Hartanto ditemukan di dalam koper tanpa kepala di Bawah Jembatan Desa Karanggondang, Kecamatan Udanawu, Kabupaten Blitar. Kedua pelaku tersebut di antaranya AJ dan AP yang diketahui merupakan teman dekat korban.
AJ terlebih dulu berhasil ditangkap petugas kepolisian di Jakarta. Dari keterangan AJ, petugas kemudian meringkus AP di Kota Kediri, beserta menemukan bagian kepala korban.
BACA JUGA: Alasan Pelaku Memutilasi Leher Guru Honorer di Blitar Terungkap
"Bagian kepala korban di salah satu tempat di Desa Bleber, Kecamatan Kras, Kabupaten Kediri," kata Kabid Humas Polda Jawa Timur Kombes Pol Frans Barung Mangera, dilansir pojokpitu.com.
Eksekusi pembunuhan korban diketahui dilakukan kedua pelaku di Kabupaten Kediri yang kemudian jasadnya dibuang di Blitar. (jpnn)
AJ terlebih dulu berhasil ditangkap di Jakarta. Dari keterangan AJ, petugas kemudian meringkus AP di Kota Kediri.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Penyebab Utama Kartu Ujian PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Pelaku Mutilasi Sang Kekasih yang Sedang Hamil Diancam Hukuman Mati
- Mendikdasmen: Tunjangan Guru Honorer Non-Serdik Tidak Dihitung dari Januari
- Mendikdasmen Ungkap Kategori Guru Honorer yang akan Ditransfer Tunjangan Bulanan
- Mei, 785 Ribu Guru Honorer Non-Sertifikasi Terima Tunjangan Langsung ke Rekening
- 71.166 Guru Honorer Kantongi Rp 2 Juta per Bulan, Langsung Masuk Rekening