Dua Pembacok Siswi SMA Akhirnya Ditangkap, Rasain Deh Lu!
jpnn.com - INHIL - Dua pelaku utama dugaan penganiayaan berat terhadap tiga orang siswi SMA di Kecamatan Pelangiran berhasil ditangkap, Selasa (2/2) sekira pukul 13.00 WIB.
Kedua pelaku berinisial Mp dan Ir ditangkap polisi di rumah orang tua Ir di Kanal Dusun Tengkorak, Kecamatan Pelangiran.
Kapolsek Pelangiran Iptu Ali M Siregar, menuturkan penangkapan berawal saat dirinya mendapat informasi dari salah seorang warga yang mengetahui bahwa kedua pelaku sedang berada di TKP penangkapan.
Mendengar informasi tersebut Kapolsek bersama Kanit Reserse dan 2 anggotanya bergerak menuju alamat yang diinfokan tersebut.
“Setelah sampai ke TKP langsung kami adakan pengepungan. Mereka kita tangkap tanpa perlawanan,” terang Kapolsek.
Kapolsek mengatakan saat ini kedua tersangka beserta dua rekannya dipindahkan ke Mapolres Inhil karena pemeriksaan di Polsek Pelangiran tidak bisa maksimal akibat banyaknya warga yang ingin melihat.(MX/PI/ray)
INHIL - Dua pelaku utama dugaan penganiayaan berat terhadap tiga orang siswi SMA di Kecamatan Pelangiran berhasil ditangkap, Selasa (2/2) sekira
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Pengeroyok Dudung SP Ditangkap, Ternyata Ini Motifnya
- Cuma Bayar Rp 15 Ribu Bisa Menonton Video Porno Sepuasnya
- Hamil, Mahasiswi Kebidanan Ini Aborsi Sendiri
- Komplotan Pencuri Spesialis Minimarket Ditangkap Polisi
- Tangkap Pelaku Penculikan Lansia di Muaro Jambi, Polisi Temukan Senjata Airsoft
- Melawan Begal, SY Dibacok di Leher, Pelaku Beraksi di Jakarta Timur