Dua Polisi Ditembak OTK, Peluru Masih Bersarang
jpnn.com, BIMA - Bripka GF dan Bripka JA, keduanya anggota Polres Bima Kota, NTB, Senin pagi (11/9) ditembak orang tak dikenal (OTK), kemarin (11/9) pagi.
Penembakan di waktu yang sama di dua lokasi yang berbeda, yakni di Kelurahan Penato'i dan di Kelurahan Mande.
Bripka GF diketahui merupakan anggota Polsek Langgudu. Sementara Bripka JA merupakan anggota Sabhara Polres Bima Kota. Informasi yang dihimpun Radar Tambora (Jawa Pos Group), penembakan itu terjadi sekitar pukul 07.05 wita.
Saat itu Bripka JA sedang di jalan pulang ke rumah di BTN Sadia. Ia baru saja mengantar anaknya ke sekolah. Tepat di depan SMKN 2 Kota Bima, Bripka JA ditembak orang yang tidak dikenal.
Sementara Bripka GF, ditembak di lingkungan Kelurahan Penato'i sekitar pukul 07. 15 wita. Ketika Bripka GF juga sedang dalam perjalanan pulang usai mengantar anaknya sekolah.
Sebelum ditembak, informasinya Bripka GF sempat cekcok dengan dua pria tersebut. Bahkan informasinya Bripka GF sempat mengambil gambar wajah dua pria itu.
Kapolres Bima Kota AKBP Ahmad Nurman Ismail SIK pada Radar Tambora membenarkan adanya kejadian itu. Ia mengaku, dua anggotanya menjadi korban penembakan orang tak dikenal.
Akibat dari penembakan itu, Bripka GF mengalami luka tembak di bagian pinggang kanan. Sementara Bripka JA mengalami luka tembak di bagian bahu kanan belakang.
Penembakan terhadap dua anggota Polres Bima Kota di waktu yang sama di dua lokasi yang berbeda, yakni di Kelurahan Penato'i dan di Kelurahan Mande.
- Lina Mukherjee Akhirnya Bebas dari Penjara
- Bertolak ke Inhu, Irjen Iqbal Cek Langsung Kesiapan Pilkada, Ingatkan Soal Netralitas
- AKBP Isa dan Plt Bupati Rohil Gelar Cooling System untuk Wujudkan Pilkada yang Kondusif
- Eks Bupati Kuansing Sukarmis Divonis 12 Tahun Penjara
- Pastikan Pilkada di Banyuasin Lancar dan Aman, AKBP Ruri Tinjau Pengepakan Logistik
- Seusai Debat, Arfi-Yena Targetkan Menang 40 Persen Suara di Pilwalkot Bandung