Dua Politisi PDIP Berpeluang jadi Ketua Dewan
jpnn.com, MALANG - Nama – nama caleg yang terpilih menjadi anggota DPRD Kota Malang periode 2019-2024 sudah bisa diprediksi, mengacu rekapitulasi tingkat kota yang sudah ditetapkan dalam rapat pleno Sabtu lalu (4/5).
Sesuai rekapitulasi KPU, perolehan suara PDIP di posisi teratas yakni 109.001suara. Sementara kursi yang berpotensi dikuasai Partai Banteng itu adalah 12.
Kemudian disusul PKB dengan 7 kursi, PKS 6 kursi, Gerindra dan Golkar masing-masing 5 kursi, Demokrat dan PAN masing-masing menguasai 3 kursi, lalu Nasdem 2 kursi. Sedangkan posisi terakhir ditempati Perindo dan PSI, masing-masing 1 kursi.
Dari perkiraan perolehan kursi dalam Pileg 2019 ini, legislator dari PDIP punya kans paling besar untuk menduduki kursi ketua dewan. Informasi yang himpun Jawa Pos Radar Malang, ada dua caleg terpilih asal PDIP yang berpotensi memimpin puluhan legislator. Yakni I Made Rian DK dan Achmad Wanedi
Nama Made menguat karena posisinya sangat penting di PDIP. Yakni menjabat Ketua DPC PDIP Kota Malang. Sedangkan Wanedi punya kans karena pernah dipercaya menjadi ketua Tim Kemenangan Daerah (TKD) Malang pasangan 01 Jokowi-Ma’ruf Amin.
BACA JUGA: Politikus Demokrat: Tidak Mungkin Prabowo Menang 62%
Selain itu, perolehan suara Wanedi juga disebut-sebut paling tinggi se-Kota Malang, yakni 6.030 suara
Ditanya terkait peluangnya menjadi ketua dewan, Made menjawab diplomatis. Dia menegaskan, belum waktunya membahas ketua DPRD.
Dua caleg PDIP yang lolos menjadi anggota DPRD Kota Malang, sama – sama punya peluang duduk sebagai ketua dewan.
- Ikan PrimaLand
- Real Count KPU: Lihat Keanehan Perolehan Suara PDIP, PKS hingga PPP Ini, Juga PSI
- Tips agar Petugas KPPS Pemilu 2024 Tetap Sehat, Peristiwa Tragis 2019 Jangan Terulang
- Anton Goei
- Kapolri Ingatkan Bahaya Politik Identitas yang Terjadi di Pemilu 2019
- Pendukung Anies Baswedan Terus Bermunculan, Kini Giliran Go-Anies Deklarasi