Dua Rumah Tertimbun Tanah Longsor di Sorong Barat
Jumat, 16 September 2011 – 14:11 WIB

Dua Rumah Tertimbun Tanah Longsor di Sorong Barat
Menurut saksi mata, selain longsor besar yang terjadi juga sempat terjadi longsor susulan dengan ukuran kecil-kecil. Beruntung, saat longsor terjadi, pemilik rumah sedang tidak berada di rumah.
Pantauan Radar Sorong (JPNN Group), usai kejadian, pemilik rumah dibantu warga langsung membereskan tanah longsoran dengan mengangkut keluar dari rumah menggunakan gerobak dorong. “Tadi (kemarin,Red) kejadianya saya pas lagi kerja, dihubungi kalau ada seperti ini. Kerugiannya belum tahu berapa tapi yang rusak dapur dan kamar mandi,”kata pemilik rumah yang sehari-hari bekerja di Pengadilan Agama Sorong.
Gundukan tanah akibat longsor terlihat menumpuk pada bagian dalam rumah dan belakang rumah membuat warga sekitar bersama-sama bergotong royong membereskan gundukan tanah itu. Hingga pukul 13.00 WIT, Kamis (15/9), masih terjadi runtuhan-runtuhan kecil tanah dari tebing yang berketinggian sekitar 10 meter tersebut. (reg/Cr-29/awa/jpnn)
SORONG - Akibat hujan deras yang mengguyur Kota Sorong beberapa hari terakhir ini,rumah keluarga Nuriyanto dan keluarga Fauzi M yang berlokasi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit